Ludogorets Tak Takut Lawan AC Milan

oleh Jonathan Pandapotan Purba diperbarui 13 Des 2017, 20:50 WIB
Gustavo Campanharo klaim Ludogorets tidak takut AC Milan. (AFP/Ben Stansall)

Gelandang Ludogorets, Gustavo Campanharo, menegaskan timnya tak gentar menghadapi AC Milan. Ia percaya Ludogorets bisa membuat kejutan dengan menyingkirkan Rossoneri.

 

Advertisement

AC Milan akan menghadapi Ludogorets di babak 32 besar Liga Europa. Rossoneri jelas jadi unggulan di laga ini. Meski demikian, Ludogorets tidak gentar dengan nama besar raksasa Italia tersebut.

"Kami menyambut AC Milan dengan antusias. Milan selalu Milan, klub bersejarah, bergengsi dan klub juara. Akan sangat menyenangkan kembali ke Italia, apalagi bermain di stadion yang indah seperti San Siro," kata Campanharo seperti dilansir Football Italia.

Campanharo memang pernah bermain di Serie A. Ia pernah memperkuat Forentina dan Verona.

2 dari 3 halaman

Periode Buruk Milan

AC Milan (AFP PHOTO / MARCO BERTORELLO)

Milan saat ini sedang tidak stabil. Rossoneri juga baru berganti pelatih. Kendati demikian, Campanharo enggan meremehkan Rossoneri. 

"Kami tahu Milan tidak menjalani periode bagus saat ini, tapi masih ada dua bulan sampai pertemuan kedua klub dan semuanya bisa berubah saat itu."

"Kami menghormati Rossoneri, tapi kami tentu tidak takut dengan mereka. Kami menyadari nilai kami dan kami akan melakukan segalanya untuk lolos ke babak berikutnya," Campanharo menambahkan.

3 dari 3 halaman

Juara Grup D

AC Milan sendiri lolos ke babak 32 besar Liga Europa sebagai juara Grup D. Sementara Ludogorets jadi runner up Grup C.