Jafri Sastra Memilih Berkiprah di Liga 2 bersama PSPS

oleh Ronald Seger Prabowo diperbarui 16 Des 2017, 20:00 WIB
Jafri Sastra tertantang mengembalikan PSPS ke kompetisi kasta tertinggi Tanah Air. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)

Bola.com, Pekanbaru - PSPS Riau resmi menunjuk Jafri Sastra sebagai pelatih untuk menghadapi kompetisi Liga 2 musim 2018. Mantan pelatih Mitra Kukar itu menggantikan posisi Philep Hansen Maramis sebagai nahkoda tim Asykar Bertuah.

Kepada Bola.com, Jafri Sastra mengaku sudah menemui kesepakatan secara lisan dengan manajemen PSPS. Bahkan dirinya saat ini sedang berada di Pekanbaru bersama keluarga besar.

"Alhamdulillah, sudah ada kesepakatan secara lisan dengan manajemen. Tinggal nanti penandatanganan kontrak saja. Intinya sudah ada kecocokan," ungkap Jafri Sastra, Sabtu (16/12/2017).

Advertisement

Arsitek tim 54 tahun itu menjelaskan pembicaraan kerja sama dengan manajemen PSPS sudah terjalin sejak Piala Wali Kota Padang 2017 beberapa waktu lalu. Pada ajang itu, PSPS tampil sebagai juara.

Dalam proses pembicaraan itu akhirnya terjadi kesepakatan kerja yang berujung pada keputusan Jafri menerima pinangan PSPS.

Pelatih asal Payakumbuh, Sumatra Barat itu, menambahkan PSPS jadi tim paling serius yang memintanya sebagai pelatih. Selain itu, tim yang musim lalu menembus babak 8 besar Liga 2 itu memiliki program yang jelas menghadapi musim depan.

"Ada target yang diberikan manajemen, yakni tim ini memiliki target lolos ke Liga 1. Tentu ini jadi tantangan saya bagaimana mengembalikan PSPS ke kasta tertinggi," kata Jafri Sastra, yang kali terakhir membesut Celebest FC itu.