Milan - Legenda AC Milan, Paolo Maldini tak ketinggalan menyampaikan pesan pada Kaka yang baru gantung sepatu. Ia sangat senang pernah bekerja sama dengan eks pemain asal Brasil itu.
Lewat akun Facebooknya, Maldini mengungkapkan rasa bangganya bisa bermain bersama dengan Kaka. "Temanku, merupakan sebuah kebangaan bisa memenangkan pertandingan bersama seorang juara seperti Anda.
Baca Juga
Maldini dan Kaka adalah salah dua dari tulang punggung kesuksesan AC Milan di bawah Carlo Ancelotti pada awal tahun 2000an.
Maldini dan Kaka bahu- membahu mempersembahkan lima trofi bagi AC Milan dalam kurun 2003 hingga 2007. Lima trofi tersebut adalaah satu trofi Liga Italia, Piala Dunia Antarklub, Piala Super Eropa, Liga Champions, dan Piala Super Italia.
Semoga Sukses Kaka
Selain mengungkapkan rasa bangga, Maldini juga mendoakan agar Kaka sukses selepas kariernya di lapangan hijau. "Saya yakin, hidup akan memberikanmu kebahagaiana lebih banyak selepas ini. Terima Kasih, Kaka," tulis Maldini.
Dalam unggahannya di Facebook, Maldini juga menyertakan fotonya yang sedang berpelukan dengan Kaka. Mereka berdua mengenakan seragam kebanggaan AC Milan, merah-hitam.
Lewat Instagram
Kaka sendiri mengumumkan pensiun lewat akun instagramnya. Dalam unggahannya di akun @Kaka, ia memperlihatkan fotonya sedang berlutut di stadion sembari mengenakan kaus putih bertuliskan I Belong to Jesus.
Dalam keterangan fotonya, Kaka mengaku sangat berterima kasih atas karier briliannya di lapangan hijau. Pemain berusia 35 tahun ini juga mengaku siap untuk karier selanjutnya.
"Terima kasih, yang saya terima lebih banyak dari yang saya inginkan. Saya siap untuk petualangan selanjutnya," kata Kaka.