Inter Milan Ogah Jual Joao Mario

oleh Jonathan Pandapotan Purba diperbarui 21 Des 2017, 22:45 WIB
Gelandang Inter Milan, Joao Mario, berebut bola dengan gelandang Crotone, Andrea Barberis, pada laga Serie A Italia di Stadion Ezio Scida, Calabria, Sabtu (16/9/2017). Crotone kalah 0-2 dari Inter. (AFP/Carlo Hermann)

Milan - Direktur Olahraga Inter Milan, Walter Sabatini, belum mau melepas gelandang asal Portugal, Joao Mario. Ia juga berharap pemain 24 tahun itu bisa secepatnya masuk tim utama La Beneamata.

Joao Mario baru empat kali menjadi starter Inter Milan di Serie A musim ini. Pelatih Luciano Spalletti lebih suka memainkan Borja Valero, Matias Vecino, dan Roberto Gagliardini di lini tengah.

Advertisement

Padahal, Joao Mario butuh bermain secara reguler demi mengamankan satu tempat di Piala Dunia 2018. Pesepakbola berusia 24 tahun itu pun dilaporkan ingin hengkang. Akan tetapi, Sabatini memastikan klubnya masih ingin mempertahankan Joao Mario.

"Seperti semua pemain yang harus mendapatkan tempat mereka di Piala Dunia, Joao Mario memiliki beberapa masalah dengan kurangnya waktu bermain," kata Sabatini kepada Sky Sport.

2 dari 3 halaman

Ngotot Pertahankan Joao Mario

Gelandang Inter Milan asal Portugal, Joao Mario. (AFP/Giuseppe Cacace)

"Kami tidak ingin kehilangan dia. Jadi, dia dan Luciano Spalletti harus menemukan kesamaan dan memikirkan apa yang harus dilakukan. Joao Mario adalah pemain kami dan kami ingin mempertahankannya."

"Kami selaras bersama pelatih dengan maksud melakukan beberapa penyesuaian pada bulan Januari. Kami juga mengevaluasi situasi untuk Ramires dan Alex Teixeira. Semua harus didefinisikan," Sabatini menambahkan.

3 dari 3 halaman

Statistik Joao Mario

Joao Mario sendiri telah membela Inter sejak musim 2016–17. Ia sudah tampil dalam 43 pertandingan di semua kompetisi dan melesakkan tiga gol.