Airlangga Sutjipto Ungkap Alasan Kembali Pilih Persib

oleh Muhammad Ginanjar diperbarui 24 Des 2017, 21:23 WIB
Striker Sriwijaya FC, Airlangga Sutjipto, berebut bola dengan gelandang Barito Putera, Matias Cordoba, pada laga Piala Presiden di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Senin (13/2/2017). Barito Putera kalah 1-2 dari Sriwijaya FC. (Bola.com/Vitalis Yogi Tri

Bola.com, Yogyakarta - Mantan striker Sriwijaya FC, Airlangga Sutjipto, mengaku senang bisa kembali ke Persib Bandung untuk melakukan seleksi dalam program Training Center (TC) di Yogyakarta. 

Advertisement

"Kebetulan di Persib juga 'kan lagi kekurangan stok striker lokal, jadi akhirnya saya langsung ambil kesempatan ini. Sekarang masih menunggu dan juga masih didiskusikan bersama pelatih karena saya juga baru bergabung (TC)," ujar Ronggo, panggilan Airlangga Sutjipto, Minggu (24/12/2017). 

Airlangga berharap proses seleksi berjalan lancar. Ia mengaku siap menunjukkan kualitasnya apabila resmi kembali berseragam Maung Bandung, musim depan. 

"Kalau pribadi, saya ingin memberikan yang terbaik buat Persib. Kalau target, saya tetap optimistis memberikan prestasi maupun gelar buat Persib," ia menambahkan. 

Airlangga pernah memperkuat Persib Bandung pada musim 2008 hingga 2013. Setelah itu, pemain kelahiran Jakarta tersebut hijrah ke Semen Padang, Mitra Kukar, dan terakhir Sriwijaya FC. 

Persib Bandung tiba di Yogyakarta untuk menggelar TC pada Kamis (21/12/2017). Skuat asuhan Mario Gomez itu direncakan akan menggelar pemusatan latihan hingga 29 Desember.

 

 

 

Berita Terkait