Bola.com, Bandung - Persib Bandung melanjutan latihan normal setelah TC di Yogyakarta. Bek Persib, Supardi Nasir merasa timnya belum siap menghadapi Piala Presiden 2018 yang akan dihelat pertengahan Januari 2018.
Pasalnya, pemilik nomor punggung 22 ini merasa timnya belum banyak menunjukkan peningkatan yang signifikan terutama dalam urusan kerja sama tim. Maklum, TC tersebut hanya berlangsung selama delapan hari.
"Tetapi awal-awal memang dia (pelatih Roberto Carlos Mario Gomez) lebih mengasah ke pertahanan dan dibarengi penyelesaian akhir juga," ujar Supardi.
Oleh karena itu, Supardi berharap pada sisa waktu sebelum perhelatan Piala Presiden 2018 bergulir, segala persiapan bisa dimaksimalkan dengan baik. Sehingga tak hanya prestasi yang didapat, namun timnya bisa jauh lebih baik saat menghadapi Liga 1 2018.
"Semua pemain setiap ada gelaran, tidak ada yang namanya tidak ingin juara. Apalagi ini gengsi. Jadi menurut saya masih cukup waktu," tegasnya.
Piala Presiden 2018 rencananya akan digelar pada pekan kedua Januari dan berakhir pertengahan Februari. Turnamen pramusim ini akan diikuti 20 tim dengan rincian 18 klub Liga 1 serta klub peringkat keempat dan kelima babak akhir Liga 2 2017.
Sementara terkait tempat pelaksanaan, panitia Piala Presiden 2018 telah menentukan akan digelar di lima kota sekaligus. Kelima kota tersebut adalah Bandung, Surabaya, Malang, Bali, dan Makassar.
Baca Juga