Bola.com, Bangkalan - Persela Lamongan masih gagal memetik kemenangan hingga pertandingan kedua di Suramadu Super Cup (SSC). Laskar Joko Tingkir tumbang 0-2 dari tuan rumah Madura United di Stadion Gelora Bangkalan, Bangkalan, Selasa sore (9/1/2018).
Persela merombak total susunan pemain yang masuk starting eleven pada duel kontra Madura United. Pemain yang turun, sama sekali berbeda dibandingkan pertandingan sebelumnya ketika menahan Kedah FA dengan skor 2-2 (8/1/2018).
Menurut asisten pelatih Persela, Danur Dara, kekalahan ini bukan menjadi masalah bagi Persela. Sebab, sejak awal, klub yang berdiri pada 1967 itu memang berniat untuk memberikan jam terbang kepada pemain.
"Seperti rencana awal Persela ikut turnamen ini adalah untuk memberikan kesempatan bermain kepada semua pemain. Di pertandingan tadi, kami memutuskan untuk merotasi pemain. Kami tidak mungkin menurunkan pemain yang diturunkan saat melawan Kedah," kata Danur.
Baca Juga
Jadwal padat SSC, memang tidak memungkinkan untuk kembali menurunkan komposisi pemain yang sama. Sebab, jarak pertandingan hanya satu hari saja.
Selain itu, tidak ada satu pun pemain asing yang diturunkan di laga ini. Sejauh ini, Persela memang hanya memiliki satu pemain asing saja, yakni Fatkhullo Fatkhulloev. Pemain asal Tajikistan itu sudah diturunkan saat berhadapan dengan Kedah FA.
"Masalah hasil bukan prioritas kami. Yang penting semua pemain bisa mendapat kesempatan. Kami bisa pantau semuanya. Dengan hasil ini, nanti kami harus melakukan evaluasi," imbuh Danur.
Persela akan melawan Persija Jakarta di laga pamungkas SSC. Laga tersebut akan tersaji pada Jumat (12/1/2018) di tempat yang sama.