Bojan Krkic ingin mengurangi masa tinggalnya di Alaves untuk kembali ke Stoke City bulan ini. Bojan kesulitan menembus tim utama di klub La Liga tersebut.
Baca Juga
Pemain berusia 27 tahun itu hanya memulai tiga pertandingan liga untuk klub Basque musim ini. Karenanya, seperti dilaporkan Daily Mirror, mantan pemain depan Barcelona dan Roma itu tertarik untuk kembali ke Stadion Bet 365.
Seperti diketahui, Stoke City meminjamkan Bojan ke Alaves selama semusim. Striker Spanyol itu gagal membuktikan diri di Staffordshire dan kini kembali ke La Liga.
Bojan datang ke Stoke pada musim panas 2014 dan langsung membuktikan diri sebagai bintang utama. Namun, ketika itu performanya mengalami kemerosotan sehingga sang striker lebih sering dicadangkan di musim ketiganya.
Mantan pemain internasional Spanyol itu, juga sempat merasakan sukses instan ketika ia bergabung dengan Stoke dari Barcelona pada awal musim 2014/2015. Namun ia gagal menemukan kembali ketajamannya setelah dihantam lutut pada Januari 2015.
Kalah dari Messi
Bojan adalah pemain jebolan La Masia. Sebetulnya, Bojan sempat menghuni tim utama Barcelona selama empat musim dari 2007 hingga 2011.
Namun ia kalah bersaing dengan Lionel Messi dan akhirnya dipinjamkan ke AS Roma. Di Italia, Bojan juga sempat membela AC Milan, sebelum dipinjamkan kembali ke Ajax Amsterdam di Liga Belanda.
Bojan akhirnya diboyong Stoke City pada 2014 dengan harga transfer 1,8 juta euro atau Rp. 26 miliar.