Klub Jepang Perpanjang Kontrak Striker 50 Tahun

oleh Aning Jati diperbarui 11 Jan 2018, 16:45 WIB
Kazuyoshi Miura mendapat perpanjangan kontrak dengan klub kasta kedua J-League, Yokohama FC, jelang berulang tahun ke-51. (BBC)

Bola.com, Jakarta - Pesepak bola aktif tertua di dunia, Kazuyoshi Miura, belum berhenti menorehkan sensasi. Pada Kamis (11/1/2018), striker yang populer dengan sebutan King Kazu ini kembali jadi buah bibir setelah meneken perpanjangan kontrak dengan klub kasta kedua J-League, Yokohama FC.

Kontrak baru dengan Yokohama FC ini disebut sebagai kado ulang tahun dini buatnya. Pada 26 Februari 2018, King Kazu akan berusia 51 tahun, yang semakin mengukuhkan dirinya sebagai pesepak bola tertua sejagat.

Kontrak baru ini juga membuatnya memecahkan rekor yang dibuat atas namanya sendiri, yakni dengan memasuki musim ke-33 sepanjang karier profesional sepak bolanya. Miura memulai kariernya di klub Santos, Brasil, pada 1986.

"Saya telah meneken perpanjangan kontrak untuk musim ini. Saya akan selalu bermain dengan hati dan berharap untuk terus tumbuh sebagai pemain," kata Miura.

Advertisement

Mantan pemain Genoa dan Dinamo Zagreb ini sudah bersama Yokohama FC sejak 2005. Musim lalu Miura bermain dalam 12 pertandingan dan mencetak satu gol, memecahkan rekor pencetak gol tertua di J-League, lagi-lagi atas namanya sendiri.

Selain itu, Miura tercatat memiliki caps 89 untuk Timnas Jepang dan mengoleksi 55 gol semasa berstatus pemain tim Samurai Biru.

Setelah mengantongi kontrak baru, Kazuyoshi Miura dijadwalkan akan bergabung dalam pemusatan latihan klub yang digelar di Da Nang, Vietnam, pada 18 Januari 2018.

Sumber: Berbagai Sumber

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait