Jakarta - Timnas Islandia lolos ke putaran final Piala Dunia 2018. Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi pun ingin Timnas Indonesia meniru keajaiban Islandia.
Ya, untuk kali pertama Timnas Islandia akan tampil di putaran final Piala Dunia. Sukses itu didapat setelah mereka memuncaki klasemen Grup I kualifikasi zona Eropa. Lawan-lawan seperti Kroasia, Ukraina, Turki, Finlandia, dan Kosovo mampu mereka pecundangi.
Baca Juga
Dari 10 laga, Our Boys merangkai tujuh kemenangan, satu hasil imbang, dan hanya dua kali kalah. Tentu saja itu menjadi sebuah prestasi yang membanggakan, bahkan mereka tak perlu berjuang dari babak playoff.
Tentu saja, prestasi Timnas Islandia menjadi inspirasi bagi banyak pihak, termasuk PSSI. Usai menggelar Kongres PSSI di ICE BSD, Tangerang, Sabtu (13/1/2018), Edy mengajak Indonesia untuk belajar banyak hal dari Islandia.
"Kita punya mimpi memberikan hadiah kepada Republik Indonesia saat berusia satu abad. Apa itu? Sepak bola kita bangkit dan menjadi disegani di Asia serta dunia. Islandia yang penduduknya hanya 125 ribu saja bisa, masa kita tidak. Ini adalah inti dari kongres hari ini," kata Edy.
Olimpiade 2024
Kebetulan, Timnas Indonesia memiliki kesempatan untuk mencuri ilmu Islandia secara langsung. Pasalnya, skuat Merah Putih akan melakoni laga uji coba kontra Islandia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Minggu (14/1/2018).
Di sisi lain, PSSI memang memiliki program jangka panjang menuju Piala Dunia 2034. Jalannya pun sudah terbuka karena Indonesia ditunjuk sebagai pemimpin konsorsium AFF untuk proses bidding Piala Dunia 2034. Jika ditunjuk sebagai tuan rumah, otomatis Indonesia memiliki slot tampil di putaran final Piala Dunia.
Tak hanya soal Piala Dunia 2034, pria asal Sumatera Utara itu juga mengungkapkan soal target PSSI untuk 2024. "Untuk 2024, cita-cita kita adalah lolos ke Olimpiade. Tolong catat hal ini," tegas Edy.