Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-23 asuhan Luis Milla sudah berlatih bersama selama hampir satu tahun terakhir. Direktur Teknik PSSI, Danurwindo, melihat ada perkembangan pesat yang dialami Evan Dimas Darmono dkk. sejak berkiprah di SEA Games 2017 hingga saat menjalani laga uji coba kontra Islandia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, Minggu (14/1/2018).
Luis Milla mulai bekerja menangani Timnas Indonesia U-22 pada Februari 2017. Saat itu tim asuhannya disiapkan mengikuti SEA Games 2017.
Setelah meraih medali perunggu di pesta olahraga negara Asia Tenggara itu, tim asuhan Luis Milla menjelma menjadi Timnas Indonesia U-23 yang dipersiapkan menuju Asian Games 2018. Indonesia akan menjadi tuan rumah pada event ini.
Baca Juga
"Kalau melihat perkembangan sejak SEA Games dan kemudian ketika menghadapi Islandia, bisa sama-sama kita lihat bagaimana pemain sudah memahami taktik yang diinginkan Luis Milla. Saya melihat pemain sudah mengerti bagaimana cara menyerang dan bertahan yang harus dilakukan, meski belum semua teknik itu bisa dikuasai," ujar Danurwindo ketika datang ke Lapangan ABC, Senayan, saat Timnas Indonesia U-23 berlatih, Rabu (17/1/2018).
Danurwindo menegaskan sesi pemusatan latihan yang dilakukan Timnas Indonesia U-23 saat ini hasil evaluasi dari laga kontra Islandia. Menurutnya segala yang masih kurang baik akan dibenahi sedikit demi sedikit hingga akhirnya pemain benar-benar memahami permainan yang diinginkan Luis Milla.
"Hari ini pemain berlatih dengan refleksi pertandingan saat menghadapi Islandia yang bermain sederhana tetapi memiliki mentalitas sebagai tim yang menerapkan taktik dengan jelas. Namun, kalau lihat sisi positifnya, mereka sudah bisa melakukan taktik dan strategi yang diterapkan pelatih. Ketika kehilangan bola, mereka langsung melakukan pressing, dan saat berhasil merebut bola langsung melakukan serangan balik," tutur Danurwindo.
Timnas Indonesia U-23 saat ini melakukan pemusatan latihan hingga 21 Januari 2018. Pemusatan latihan ini digelar sebagai bagian dari persiapan menuju Asian Games 2018,. Februari mendatang akan ada test event yang dilakukan sebagai persiapan menuju pesta olahraga negara-negara Asia itu.