Bola.com, Jakarta - Petarung Indonesia, Sunoto, mengaku kapok naik kelas di ONE Championship. Pria asal Blora itu ingin fokus di kelas bantam dan mengincar sabuk juara dunia Mixed Martial Arts (MMA) ONE Championship.
Sunoto berhasil mengalahkan atlet Kamboja, Rin Saroth dalam pertarungan kelas bantam pada ajang ONE Championship bertajuk 'Kings of Courage', di Jakarta Convention Center (JCC), Sabtu (20/1/2018) malam. Petarung berusia 32 tahun itu menang lewat submission pada ronde kedua.
Baca Juga
"Saya tidak mau coba-coba lagi. Sudah kapok naik kelas, yang ada rekor semakin buruk karena kalah terus," ujar Sunoto selepas pertandingan, Sabtu (20/1/2018).
Setelah mengalahkan Saroth, Sunoto ingin fokus memperbaiki rekor supaya bisa menantang juara dunia kelas bantam, Bibiano Fernandes. Saat ini Sunoto memegang rekor tujuh kemenangan dengan tiga kekalahan.
"Pastinya setelah ini kembali latihan karena menjadi juara dunia adalah impian saya. Untuk mencapai hal tersebut tidak mudah karena di kelas Bantam banyak petarung hebat," tutur Sunoto.
Sunoto sejauh ini memiliki catatan rekor bagus di ONE Championship dengan memegang 43 persen kemenangan lewat submissions, 29 persen Technical Knock Out dan 29 persen judges decisions.