Bola.com, Solo - Stadion Manahan Solo resmi sebagai tuan rumah babak 8 besar Piala Presiden 2018, 3-4 Februari 2018. Askot PSSI Solo pun sudah menerima surat penunjukkan sebagai panpel lokal dalam surat yang dikirim PT Liga Indonesia Baru (LIB) yang ditanda-tangani Berlington Siahaan, selaku CEO.
Baca Juga
''Benar, suratnya sudah kami terima 18 Januari lalu, intinya menunjuk Stadion Manahan sebagai lokasi babak 8 besar Piala Presiden,'' ungkap Sekretaris Askot PSSI Solo, Sapto Joko Purwadi kepada Bola.com, Jumat (26/1/2018).
Sapto menjelaskan, berbagai hal yang menyangkut pelaksanaan babak 8 besar, terutama administrasi langsung dikebut. Surat peminjaman stadion, hingga perijinan sudah dalam proses dan akan rampung dalam beberapa hari ke depan.
''Semua persyatatan sudah kami kebut. Besok rencananya perwakilan PT LIB akan meninjau Stadion Manahan. Untuk pengecekan beberapa hal yang mungkin perlu ditambah atau diperbaiki,'' tukas pria yang juga seorang guru itu.
Stadion Manahan tak memiliki problem jika akhirnya ditunjuk sebagai venue 8 besar Piala Presiden 2018. Stadion markas Persis Solo itu sebelumnya pernah jadi arena pertarungan babak 8 besar Jendral Sudirman Cup 2015.
Tak hanya itu, Stadion Manahan cukup bagus untuk menggelar laga besar. Lebih-lebih stadion berkapasitas 24.500 penonton tersebut telah beberapa kali digunakan sebagai arena duel turnamen internasional seperti AFC dan AFF.