Barcelona Terboros Sepanjang Bursa Transfer Januari 2018

oleh Nurfahmi Budi diperbarui 01 Feb 2018, 21:15 WIB
Gelandang Barcelona, Philippe Coutinho, mengaku senang meski sempat gugup ketika menjalani debut bersama klub barunya melawan Espanyol pada leg kedua perempat final Copa Del Rey, di Stadion Camp Nou, Jumat (26/1/2018) dini hari WIB. (AP)

Bola.com, Barcelona - Bursa transfer pemain musim dingin 2018 sudah selesai. Beberapa klub raksasa Eropa menggelontorkan uang demi memburu pemain incaran. Selama sebulan terakhir, Barcelona menjadi tim paling banyak menggelontorkan dana.

Advertisement

Pengeluarn Barcelona lebih banyak dibanding beberapa klub besar lain seperti Manchester City, Borussia Dortmund, Chelsea dan Manchester United. Marca.com, Kamis (1/2/2018) merilis, Barcelona menghabiskan 171,8 juta euro atau sekitar Rp2,9 triliun.

Barcelona mengeluarkan uang sebanyak itu guna mendatangkan dua pemain, yakni Philippe Coutinho dan Yerry Mina. Kedatangan Coutinho menjadi penyita dana, yakni menembus angka 160 juta euro.

Pengeluaran Barcelona untuk berbelanja pemain menyumbang hampir 50 persen dari seluruh transaksi penjualan dan pembelian pemain di pentas La Liga. Total, deretan klub yang berpartisipasi di Liga Spanyol menghabiskan dana 370 juta euro.

Pesaing terdekat Barcelona dalam urusan menggerus kocek adalah Atletico Madrid. Rival sekota Real Madrid tersebut menghabiskan uang 100 juta euro untuk dua pemain, yakni Diego Costa (66 juta euro) dan sisanya kala mendatangkan Vitolo.

Barcelona juga menjadi klub yang paling banyak melepas pemain sejak awal musim, dan hanya satu yang mendatangkan pemasukan, yakni Javier Mascherano. Deretan pemain lain yang keluar dari Barcelona adalah Arda Turan (Istanbul Basaksehir), Rafinha (Inter Milan), Deulofeu (Watford) dan Sergi Samper (Las Palmas).

Sumber: Marca.com

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini