Prediksi Udinese v AC Milan: Raih yang ke-4

oleh Rizki Hidayat diperbarui 04 Feb 2018, 07:26 WIB
AC Milan akan menghadapi Udinese pada laga pekan ke-23 Serie A di Stadio Friuli, Minggu (4/2/2018). (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Udine - AC Milan akan menghadapi Udinese pada laga pekan ke-23 Serie A di Stadio Friuli, Minggu (4/2/2018). Milan yang tengah dalam tren bagus berambisi meraih kemenangan yang keempat secara beruntun di Serie A.

Advertisement

I Rossoneri belum menelan kekalahan dalam enam laga terakhir di seluruh ajang kompetisi, dengan rincian empat kemenangan dan dua hasil imbang. Terakhir kali AC Milan menorehkan hal serupa adalah pada awal musim ini.

Dari empat kemenangan tersebut, tiga di antaranya didapatkan pada ajang Serie A. Il Diavolo Rosso berturut-turut mengalahkan Crotone (1-0), Cagliari (2-1), dan Lazio (2-1).

Bersua Udinese, AC Milan ingin kembali memetik hasil positif. Raihan tiga poin penuh bakal memperbaiki posisi Milan di klasemen sementara Serie A.

Milan saat ini menempati posisi tujuh klasemen liga dengan nilai 34. Mereka terpaut 12 poin dari Lazio yang berada di urutan tiga, atau batas terakhir tampil di Liga Champions musim depan.

"Kami harus memainkan pertandingan yang sempurna untuk menang pada laga besok (melawan Udinese)," ujar pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso.

"Kami membutuhkan permainan dengan kualitas terbaik, kami tidak bisa melakukan satu pun kesalahan," lanjutnya.

Meski begitu, AC Milan diprediksi tidak akan begitu saja mudah membawa pulang tiga poin dari lawatan ke markas Udinese. Sebab, Zebrette meraih tiga kemenangan dan satu hasil imbang dari empat laga kandang terakhir pada musim ini.

Klub asuhan Massimo Oddo itu pun sedang dalam laju bagus. Udinese sukses meraih enam kemenangan, dua hasil imbang, dan hanya sekali kalah dari sembilan laga terakhir di liga.

Torehan tersebut sekaligus membuat Udinese kini menghuni peringkat sembilan klasemen sementara Serie A dengan nilai 32. Mereka hanya terpaut dua poin dari I Rossoneri.

"Kami harus tampil sebagai tim melawan Milan yang telah belajar bagaimana bertindak sebagai satu kesatuan, jadi saya memuji Gattuso atas karya bagusnya," papar Oddo yang pernah berseragam AC Milan.

Berdasarkan statistik, AC Milan dan Udinese telah 51 kali saling berhadapan. Dari 51 laga itu, Milan meraih 26 kemenangan, Udinese menang dalam 15 laga, dan 10 pertandingan sisa berakhir imbang.

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

 

2 dari 2 halaman

Statistik dan Catatan Pertemuan Kedua Tim

Prakiraan susunan pemain:

Udinese (3-5-1-1): Albano Bizzarri; Gabriele Angella, Danilo, Bram Nuytinck; Jens Stryger Larsen, Seko Fofana, Valon Behrami, Jakub Jankto, Giuseppe Pezzella; Rodrigo de Paul; Kevin Lasagna.

Pelatih: Massimo Oddo (Italia)

AC Milan (4-3-3): Gianluigi Donnarumma; Davide Calabria, Leonardo Bonucci, Alessio Romagnoli, Luca Antonelli; Giacomo Bonaventura, Lucas Biglia, Franck Kessie; Suso, Patrick Cutrone, Hakan Calhaoglu.

Pelatih: Gennaro Gattuso (Italia)

Head to head kedua tim:

  • 17/09/17 AC Milan 2 - 1 Udinese (Serie A)
  • 29/01/17 Udinese 2 - 1 AC Milan (Serie A)
  • 11/09/16 AC Milan 0 - 1 Udinese (Serie A)
  • 07/02/16 AC Milan 1 - 1 Udinese (Serie A)
  • 23/09/15 Udinese 2 - 3 AC Milan (Serie A)

Lima pertandingan terakhir Udinese:

  • 30/12/17 Bologna 1 - 2 Udinese (Serie A)
  • 06/01/18 Chievo 1 - 1 Udinese (Serie A)
  • 21/01/18 Udinese 1 - 1 SPAL (Serie A)
  • 25/01/18 Lazio 3 - 0 Udinese (Serie A)
  • 28/01/18 Genoa 0 - 1 Udinese (Serie A)

Lima pertandingan terakhir AC Milan:

  • 30/12/17 Fiorentina 1 - 1 AC Milan (Serie A)
  • 06/01/18 AC Milan 1 - 0 Crotone (Serie A)
  • 22/01/18 Cagliari 1 - 2 AC Milan (Serie A)
  • 29/01/18 AC Milan 2 - 1 Lazio (Serie A)
  • 01/02/18 AC Milan 0 - 0 Lazio (Coppa Italia)

Persentase menang: Udinese 45 - 55 AC Milan

Sumber: Berbagai sumber

Berita Terkait