Bola.com, Solo - Dukungan penuh diperlihatkan keluarga kapten tim Mitra Kukar, Bayu Pradana, selama fase 8 besar Piala Presiden 2018 berlangsung. Penyelenggaraan fase 8 besar yang digelar di Solo membuat keluarga bintang Mitra Kukar itu lebih mudah memberikan dukungan.
Pasalnya, keluarga Bayu mayoritas memang berasal dari Solo, termasuk sang istri, Suryani. Momen keberadaan Bayu di Solo jadi hal berharga karena Bayu lebih sering berada di Tenggarong, markas klub Mitra Kukar.
Keluarga kecil Bayu pun memanfaatkan momen ini. Jelang laga melawan Persija, Minggu (4/2/2018), Suryani dan buah hatinya dengan Bayu, Rui Costa, terlihat mendampingi Bayu.
"Sudah dua hari ini saya ajak menginap di hotel. Jadi bisa kumpul-kumpul dan bercanda dengan anak dan istri," ungkap Bayu saat berbincang dengan Bola.com.
Baca Juga
Bagi Bayu, keluarga adalah sumber penyemangat. Kehadiran anak dan istri disebutnya menambah semangat. "Saya bekerja juga untuk keluarga. Artinya, doa dan dukungan dari keluarga memang sebagai sumber semangat dalam bermain," ucapnya.
Suryani menambahkan dirinya memanfaatkan momen libur akhir pekan untuk menemani Bayu. "Nanti setelah pertandingan baru pulang ke rumah Salatiga karena besok sudah masuk kerja lagi," kata Suryani yang berprofesi sebagai PNS itu.
Hanya, dukungan langsung itu belum mampu mengatrol hasil akhir duel Mitra Kukar vs Persija. Meski sudah tampil maksimal dan berjuang sepanjang pertandingan, Bayu dkk. gagal menaklukkan tim Macan Kemayoran.
Mitra kukar menyerah 1-3 dari Persija pada laga yang dimainkan di Stadion Manahan, Solo. Otomatis, Bayu cs. tersingkir dari Piala Presiden 2018 dan Persija melaju ke semifinal.