Dukung PSMS di Solo, Puluhan Suporter Menyeberangi Lautan

oleh Ronald Seger Prabowo diperbarui 08 Feb 2018, 07:45 WIB
Kelompok suporter PSMS, PSMS Fans Club, akan mendukung perjuangan tim di semifinal Piala Presiden 2018 di Solo. (Bola.com/Ronald Seger Prabowo)

Bola.com, Solo - PSMS Medan dipastikan tak akan berjuang sendirian ketika melawan Persija Jakarta pada semifinal Piala Presiden 2018. Tim Ayam Kinantan akan mendapatkan dukungan langsung dari suporter, termasuk PSMS Fans Club (PFC). Kedua tim dijadwalkan dua kali bentrok di Stadion Manahan, Solo, 10 dan 12 Februari 2018.

"Dari informasi yang sementara kami terima, 250-300 suporter akan berangkat. Jumlah itu baik dari Medan, Jakarta, Bandung, Surabaya, dan wilayah di Jawa Tengah," kata ketua Ketua PSMS Fans Club Jawa Tengah, Raynaldo Ginting, kepada Bola.com.

Advertisement

Raynaldo merinci, berdasarkan data yang masuk, ada sekitar 40 orang yang akan berangkat menggunakan jalur udara via Bandara Kuala Namu. Lalu 80 suporter dengan menggunakan kapal laut dan transit di Jakarta sebelum melanjutkan perjalanan ke Solo. Hal sama sama juga berlaku bagi rombongan PSMS Fans Club yang berangkat menggunakan bus.

"Kalau dengan bus dan kapal, sudah berangkat karena perjalanan sekitar 4-5 hari dan teman-teman transit dulu di Jakarta. Setelah itu berangkat bersama-sama Jumat (9/2/2018) malam menuju Solo," ujar mahasiswa Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) Salatiga itu.

Raynaldo menambahkan, jeda jadwal leg pertama dan kedua yang berdekatan, yakni sehari, juga menjadi perhatian. Nantinya, ratusan suporter tersebut tidak kembali ke Medan dan akan menginap di rumah saudara atau pun teman di wilayah Solo dan sekitarnya.

Selain itu, lanjut dia, PSMS Fans Club berencana memberikan cendera mata untuk suporter Pasoepati. Raynaldo menyebut hal itu sebagai ucapan terima kasih atas sambutan positif, termasuk saat babak 8 besar lalu.

"Nanti kami memberikan plangkat ucapan terima kasih dan penghargaan bagi Pasoepati karena menerima dengan ramah dan baik. Solo tuan rumah yang luar biasa," ucapnya.

Berita Terkait