Gavin Kwan Adsit Jadi Langganan Timnas, Jacksen Tiago Beri Komentar Lucu

oleh Iwan Setiawan diperbarui 18 Feb 2018, 18:30 WIB
Gavin Kwan dapat komentar lucu dari pelatih Barito Putera, Jacksen F. Tiago. (Bola.com/Iwan Setiawan)

Bola.com, Malang - Barito Putera menyumbangkan tiga pemain untuk berpartisipasi dalam pemusatan latihan Timnas Indonesia U-23 proyeksi Asian Games 2018. Mereka adalah Hansamu Yama, Gavin Kwan Adsit, dan Dandi Maulana.

Khusus untuk Dandi, ini merupakan panggilan pertamanya ke timnas. Pelatih Barito Putera, Jacksen F. Tiago ikut senang karena Dandi jadi pembuktikan pembinaan pemain muda di Barito Putera berjalan lancar.

Sebenarnya, tidak hanya Dandi yang jadi bukti Barito berhasil memunculkan pemain muda melainkan juga Gavin Kwan. Sementara Hansamu sebelum merapat ke Banjarmasin memang sudah jadi bagian dari Timnas Indonesia U-19.

"Dandi dan Gavin jadi bukti pembinaan pemain muda di Barito Putera berjalan bagus. Khusus Gavin, sebelum ke Barito dia lebih banyak terekspose karena wajahnya yang tampan. Tapi, sekarang dia akan lebih banyak jadi idola kaum hawa karena juga jadi langganan timnas," kata mantan pelatih Persipura Jayapura ini.

Advertisement

Gavin sekarang jadi pemain serbabisa. Dia kadang jadi bek kanan, tetapi juga bisa didorong sebagai sayap kanan. Padahal, sebelumya dia sempat tidak dilirik timnas saat bermain dengan Pelita Bandung Raya dan Pusamania Borneo FC.

"Dia pemain yang punya talenta dan mau kerja keras. Tinggal mengarahkan dia agar bisa memanfaatkan kelebihannya itu," lanjut pelatih asal Brasil ini.

Meski bangga tiga pemain muda dipanggil ke timnas, Jacksen juga mengalami dilema. Khususnya di lini belakang. Hansamu dan Dandi merupakan dua stoper yang disiapkan untuk menghadapi Liga 1 2018. Namun, di saat bersamaan, keduanya tidak bisa mengikuti persiapan akhir.

Setelah merampungkan pemuatan latihan di Kota Batu pada 1-18 Februari 2018 masih ada tiga kali uji coba di Bogor, Jakarta, dan satu kota lagi masih dalam tahap pembahasan.

"Tentu sulit untuk mencari pengganti dua pemain itu. Apalagi Aron Evans juga sempat bermasalah dengan lutut dalam uji coba melawan Perseru di Batu (17/2/2018). Jadi, sekarang kami masih mencari solusinya," tutur Jacksen.

Sebenarnya Barito Putera masih memiliki Firly Apriansyah. Namun, mantan pemain Bhayangkara FC ini juga masih dalam proses pemulihan cedera. Sementara untuk posisi yang ditinggalkan Gavin, Barito Putera masih punya banyak pilihan karena ada T.A. Musafri, Samsul Arif, dan Bijahil Calwa yang bisa menggantikan perannya.