BFI Run 2018 Janjikan Lomba Lari dengan Sensasi Berbeda

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 20 Feb 2018, 17:20 WIB
BFI Run 2018 merupakan edisi ketiga sepanjang penyelenggaraan dan akan melombakan empat kategori dan menargetkan total 6 ribu pelari. (Bola.com/Zulfirdaus Harahap)

Bola.com, Jakarta - PT BFI Finance Indonesia Tbk kembali menggelar lomba lari bertajuk BFI Run 2018. Dengan menggandeng manajemen lomba terkemuka Tanah Air, RunID, perlombaan tahun ini bakal menjanjikan sensasi dan pengalaman yang tak terlupakan.

Advertisement

BFI Run 2018 bakal digelar di Scientia Square Park, Gading Serpong, Tangerang Selatan, pada Minggu (8/4/2018). Pada edisi tahun ini akan melombakan empat kategori yakni Half Marathon, 10K, 5K, dan Corporate Challange yang merupakan edisi terbaru.

Bertha Gani selaku Race Director dari Run ID menyatakan BFI Run 2018 menggunakan lintasan yang baru dan bakal memberikan pengalaman berbeda dibanding balapan lain.

"Kebetulan venue yang dipilih ini masih baru. Jadi, akan memberikan pengalaman baru untuk para pelari. Nantinya juga akan ada lintasan memanjang yang memberikan tantangan lain untuk peserta," kata Bertha dalam konferensi pers BFI Run 2018 di Jakarta, Selasa (20/2/2018).

Bertha menjamin lintasan untuk BFI Run 2018 sudah memenuhi standar kelayakan. Bertha juga berkomitmen memastikan BFI Run 2018 berlangsung lancar dan aman.

"Lokasiya sangat layak dan aman. Nantinya, kami akan dibantu sekitar 550 orang marshal yang artinya 1 orang bakal bertanggung jawab atas 12 peserta. Ini sudah cukup banyak untuk event lari seperti BFI Run," ujar Bertha.

BFI Run 2018 menawarkan hadiah dengan total Rp 250 juta. Sebanyak 6.000 ribu pelari ditargetkan berpartisipasi. Pendaftarannya peserta BFI Run dibuka sampai 18 Maret 2018 melalui online di situs www.bfirun.id.

Berita Terkait