Thierry Henry Bisa Seperti Pep Guardiola di Arsenal

oleh Juprianto Alexander Sianipar diperbarui 01 Mar 2018, 03:05 WIB
Dukungan agar Thierry Henry melatih Arsenal datang dari mantan Presiden Barcelona, Joan Laporta. (Glyn KIRK / AFP)

Bola.com, London - Mantan Presiden Barcelona, Joan Laporta, memberikan saran agar Arsenal memilih Thierry Henry sebagai penerus Arsene Wenger yang akan habis kontraknya tahun depan. Laporta menilai Henry bisa sukses seperti Pep Guardiola.

Advertisement

Laporta melihat banyak kesamaan antara Henry dan Guardiola yang baru saja meraih gelar ke-22 sepanjang karier setelah mengantarkan Manchester City meraih gelar Piala Liga Inggris. Keduanya sama-sama merupakan ikon klub saat masih aktif sebagai pesepak bola.

Guardiola pernah 13 tahun berseragam Barcelona sebelum memutuskan hengkang ke klub lain. Sedangkan Henry bermain selama 8 tahun dan mencetak 226 gol dari 369 penampilan di The Gunners.

"Saya tahu Thierry mencintai Arsenal, dia mencintai mereka. Dia seorang pria dan pribadi yang sangat serius, dan juga bertanggung jawab," ujar Laporta.

"Dia tahu Arsenal, suporternya, lingkungan dan dia seorang yang pantas mendapatkan semua yang ingin dia capai. Saya yakin dia bisa menjadi pelatih yang bagus. Untuknya, dengan reputasi yang dia miliki, kegagalan tidak bisa diterima," ia melanjutkan.

Henry saat ini masih bertugas sebagai asisten pelatih timnas Belgia. Pria berusia 40 tahun itu mendampingi Roberto Martinez yang merupakan pelatih kepala De Rode Duivels.

Sumber: Daily Mail

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini 

 

Berita Terkait