Bola.com, Brighton - Arsenal akan menghadapi Brighton and Hove Albion di Falmer Stadium pada laga pekan ke-29 Premier League 2017-2018, Minggu (4/3/2018). Pertandingan tersebut dapat menjadi pembukitan kemampuan manajer The Gunners, Arsene Wenger.
Nasib Wenger di Emirates Stadium tengah berada di ujung tanduk. Situasi tersebut harus dialami Wenger karena Arsenal tercecer dari perebutan trofi Premier League. Bahkan, tim London Utara kesulitan untuk sekadar merebut tiket lolos ke Liga Champions.
Arsenal saat ini menempati posisi keenam klasemen sementara, atau dua peringkat di bawah zona Liga Champions. Akan tetapi, mereka baru mengumpulkan 45 poin, tertinggal 12 angka dari Liverpool di peringkat keempat.
Selain itu, Arsenal tengah menjalani periode buruk dalam lima pertandingan terakhir di berbagai ajang. Dari jumlah tersebut, The Gunners hanya mampu mengantongi satu kemenangan.
"Beberapa pertandingan terakhir memang mengambil kepercayaan diri kami dan memberi kekecewaan. Dalam sepak bola, Anda dapat kehilangan rasa percaya diri dengan cepat dan mendapatkannya secara perlahan," kata Wenger di situs resmi klub.
"Kami ingin segera kembali meraih kepercayaan diri karena bermain di kandang Brighton. Setelah itu kami akan tampil di Liga Europa. Keduanya adalah pertandingan sulit dan saya menginginkan respons yang bagus," lanjutnya.
Menghadapi Brighton dapat menjadi ajang unjuk kebolehan Wenger karena The Gunners punya catatan bagus ketika menghadapi Birghton pada ajang resmi.
Meski begitu, Brighton juga punya modal untuk mengakhiri catatan buruk kontra Arsenal. Skuat asuhan Chris Hughton tidak tersentuh kekalahan dalam lima pertandingan terakhir.
Susunan Pemain dan Statistik
Prakiraan Susunan Pemain
Brighton (4-4-1-1): Mat Ryan; Ezequiel Schelotto, Shane Duffy, Lewis Dunk, Gaetan Bong; Anthony Knockaert, Dale Stephens, Davy Propper, Jose Izquierdo; Pascal Gross; Glenn Murray
Manajer: Chris Hughton
Arsenal (4-3-3): Petr Cech; Hector Bellerin, Shkodran Mustafi, Laurent Koscielny, Sead Kolasinac; Aaron Ramsey, Mohamed Elneny, Granit Xhaka; Henrikh Mkhitaryan, Pierre-Emerick Aubameyang, Mesut Ozil
Manajer: Arsene Wenger
Head to head
26/01/13 Brighton 2-3 Arsenal (Piala FA)
25/01/15 Brighton 2-3 Arsenal (Piala FA)
01/10/17 Arsenal 2-0 Brighton (Premier League)
Lima pertandingan terakhir Brighton
31/01/18 Southampton 1-1 Brighton (Premier League)
03/02/18 Brighton 3-1 West Ham (Premier League)
10/02/18 Stoke 1-1 Brighton (Premier League)
17/02/18 Brighton 3-1 Coventry (Piala FA)
24/02/18 Brighton 4-1 Swansea (Premier League)
Lima pertandingan terakhir Arsenal
10/02/18 Tottenham 1-0 Arsenal (Premier League)
15/02/18 Oestersunds 0-3 Arsenal (Liga Europa)
22/02/18 Arsenal 1-2 Oestersunds (Liga Europa)
25/02/18 Arsenal 0-3 Manchester City (Piala Liga)
01/03/18 Arsenal 0-3 Manchester City (Premier League)
Prediksi Bola.com:
Brighton 45-55 Arsenal
Sumber: Berbagai sumber
Baca Juga
PSM Klarifikasi Polemik Pemain ke-12 ketika Kalahkan Barito Putera 3-2 di BRI Liga 1: Sesuai Arahan Wasit Utama dan Cadangan
Rahmad Darmawan Ceritakan Kronologi PSM Mainkan Pemain ke-12 Vs Barito Putera di BRI Liga 1: Lawan Mengakui, Wasit Tetap Play-on
Tersingkirnya Timnas Indonesia di Piala AFF 2024: Keputusan PSSI Turunkan Skuad yang Belum Matang, Risiko Tanggung Sendiri