Beto Goncalves Berhasrat Raih Prestasi Lebih Banyak

oleh Riskha Prasetya diperbarui 05 Mar 2018, 13:34 WIB
Dua pemain Sriwijaya FC, Makan Konate (kiri) dan Alberto Goncalves (kanan), saat meraih penghargaan pada Piala Gubernur Kaltim 2018, Minggu (4/3/2018). (Bola.com/Riskha Prasetya)

Bola.com, Samarinda - Striker Sriwijaya FC, Alberto Goncalves, berhasrat meraih prestasi lebih banyak pada masa mendatang. Beto (sapaan Alberto Goncalves) baru saja membawa Sriwijaya FC meraih gelar Piala Gubernur Kaltim 2018.

Advertisement

Pada laga final, Sriwijaya FC menang 3-2 atas Arema FC di Stadion Palaran, Samarinda, Minggu (4/3/2018). Selain membawa Laskar Wong Kito juara, Beto menjadi pencetak gol terbanyak dengan torehan empat gol.

"Jika boleh memilih, saya lebih senang tim juara ketimbang saya menjadi top scorer. Itu yang terjadi musim lalu. Kalau sekarang, saya bisa meraih keduanya tentu jauh lebih senang dan sangat bersyukur,” ujar Beto.

Prestasi tersebut merupakan jawaban Beto atas kabar miring yang berkembang dalam beberapa hari terakhir. Eks striker Persipura Jayapura itu sempat dinilai bermain terlalu individualis.

"Yang sederhana, saya tidak pernah memainkan sosial media secara berlebihan. Kadang, orang-orang menilai sepihak dan hanya berdasarkan pengamatan orang lain," kata Beto.

"Sekarang, mereka mau bicara apa lagi? Terpenting, semua pemain bekerja keras bersama-sama. Saya dan rekan saya (Manucechr Dzalilov) hanya tertawa mendengar berita itu," lanjutnya.

Kini, Beto berusaha memberikan kemampuan terbaik untuk Sriwijaya FC jelang bergulirnya Liga 1 2018. Beto juga berharap bisa dipanggil masuk tim nasional Indonesia setelah resmi menjadi Warga Negera Indonesia pada awal Februari lalu.

"Sebagai WNI yang baik, saya harus siap bila dipanggil. Tetapi, saya akan tetap memberikan yang terbaik jika panggilan ke timnas Indonesia tidak kunjung datang," tutur Beto.