Gustavo Lopez Tak Tertarik Mengikuti Tren Naturalisasi Pemain

oleh Nandang Permana diperbarui 08 Mar 2018, 15:55 WIB
Gelandang anyar PS Tira, Gustavo Lopez, tak merasa dirinya bakal dinaturalisasi. (Bola.com / Permana Kusumadijaya)

Bola.com, Tangerang Selatan - Gelandang anyar PS Tira, Gustavo Lopez, tak merasa bakal mengikuti tren naturalisasi yang dilakukan beberapa pemain asing di Indonesia. Dia mengaku tak memikirkan hal itu.

Advertisement

Seperti diketahui, sejumlah pemain asing memang ramai-ramai melakukan proses naturalisasi menjadi warga negara Indonesia. Sebut saja Alberto Goncalves (Sriwijaya FC), Guy Junior (Bhayangkara FC), dan Ilija Sapasojevic (Bali United). Bahkan bomber Persija Jakarta, Marco Simic, ramai diberitakan juga akan dinaturalisasi.

Gustavo Lopez memang punya peluang untuk mengikuti jejak Beto dan Spasojevic. Pemain yang sudah berusia 34 Tahun itu, memang pernah lama tinggal di Indonesia saat merumput bersama Persela Lamongan dan Arema Cronus pada kompetisi Indonesia Super League.

Namun, dia tampaknya tak begitu tertarik untuk pindah kewarganegaraan. "Belum, saya belum memikirkan untuk di naturaliasasi," kata Gustavo Lopez kepada Bola.com, Kamis (08/03/2018).

"Saya masih warga negara Argentina sampai saat ini. Tidak mungkin sepertinya saya mengikuti tren naturalisasi (pindah kewarganegaraan)," tambahnya.

Namun, Gustavo Lopez mengaku putranya bisa saja memiliki kewarganegaraan Indonesia. Sang buah hati memang lahir di Surabaya. Meski demikian, dia menyerahkan semua kepada sang anak.

"Dia bisa memiliki kewarganegaraan Indonesia atau tetap mengikuti saya sebagai warga negara Argentina. Itu pilihan dia nanti," tutur Gustavo Lopez.

Berita Terkait