1. Sergio Ramos - Ramos tunjukan kemampuan maksimal di jantung pertahanan Real Madrid dibawah asuhan Jose Mourinho. Namun hubungan mereka memburuk di musim terakhir Jose Mourinho menjabat. (AFP/Gabriel Bouys)
2. Ricardo Carvalho - Bekerja sama dengan Mourinho di tiga klub yang berbeda. Ia memulai petualangan menjadi bek papan atas dunia saat membela Porto dan berhasil membawa pulang Piala Liga Champions di tahun 2004. (AFP/Glyn Kirk)
3. Raphael Varane - Berkembang pesat saat diasuh dibawah kepemimpinan Jose Mourinho. Bek timnas Prancis tersebut diboyong Jose Mourinho dari Lens pada tahun 2011. (AFP/Gabriel Bouys)
4. John Terry - Pada awalnya Terry dianggap sebagai bek yang potensial. Namun sejak kehadiran Jose Mourinho, ia selalu dipercayakan tampil di setiap menit pertandaingan Chelsea dan muncul sebagai bek papan atas dunia. (AFP/Ben Stansall)
5. Ivan Cordoba - Bersama Mourinho, bek lincah tersebut meraih banyak gelar diantaranya Liga Champions. Namun sebelum Mourinho hengkang, Ivan sempat memiliki hubungan yang rumit dengan pelatih berkebangsaan Portugal tersebut. (AFP/Jed Jacobsohn)
6. Walter Samuel - Satu dari sekian bek yang berhasil memberikan gelar Liga Champions bagi the Special One. Samuel pun juga sukses memeberikan gelar treble Winner bagi Nerrazuri. (AFP/Gabriel Bouys)
7. Gary Cahill - Gary Cahill diboyong dari Bolton dengan raihan 13 gol di semua kompetisi. Bersama Mourinho, performa Cahill semakin ciamik dan terpilih dalam PFA Team of the Year pada 2014 dan 2015. (AFP/Ben Stansall)
8. Eric Bailly - Digaet dari Villareal bermahar 30 juta Euro, performa baik sudah ditunjukkan Bailly di setiap pertandingan. Pemain timnas Pantai Gading itu juga diyakini akan menjadi bek papan atas dunia. (AFP/Nicholas Kamm)
9. Pepe - Bek yang dikenal tanpa kompromi dan disukai Jose Mourinho. Bek timnas Portugal ini tumbuh menjadi bek papan atas saat bertandem dengan Ricardo Carvalho di jantung pertahanan. (AFP/Gerard Julien)