Messi Kurang Prima, Pelatih AS Roma: Dia Tetap Berbahaya

oleh Jonathan Pandapotan Purba diperbarui 10 Apr 2018, 21:32 WIB
Striker Barcelona, Lionel Messi, melepaskan tendangan ke gawang AS Roma pada laga leg pertama perempat final Liga Champions di Stadion Camp Nou, Rabu (4/4/2018) (AFP/Manu Fernandez)

Roma - Eusobio Di Francesco tetap mewaspadai Lionel Messi dalam duel Barcelona kontra AS Roma dinihari WIB nanti. Ia menilai Messi tetap berbahaya meski kabarnya dalam kondisi kurang prima.

 

Roma akan menjamu Barcelona pada leg kedua babak perempat final Liga Champions di Olimpico, Rabu (11/4/2018) dinihari WIB. Jelang laga ini, Messi dikabarkan kurang fit.

Advertisement

Akan tetapi, Di Francesco tak peduli dengan informasi itu. Ia berkaca pada kemenangan 3-1 Barcelona atas Leganes, dimana Messi memborong semua gol Azulgrana.

"Semua orang mengatakan Messi tidak fit, tapi tiba-tiba dia mencetak hattrick. Ini berarti kami harus membatasi pergerakannya di laga nanti. Kami harus mengurangi ruang di sekitarnya sebanyak mungkin, di mana pun dia bergerak di lapangan," kata Di Francesco seperti dilansir Soccerway.

2 dari 3 halaman

Puji Mental Barcelona

Pelatih AS Roma, Eusebio Di Francesco (SERGEI SUPINSKY / AFP)

"Kekuatan Barcelona berasal dari mentalitas mereka, yang dimulai dari akademi muda dan telah dibangun selama bertahun-tahun. Mereka mengelola permainan dengan luar biasa, menggunakan bola dengan baik dan hanya membuat sedikit kesalahan."

"Kami memaksa mereka melakukan kesalahan di leg pertama, tetapi kami tidak mengambil keuntungan dari itu. Di sisi lain, kami membayar mahal untuk kesalahan kami. Kami ingin mengendalikan permainan, tetapi tidak kebobolan," Di Francesco menambahkan.

3 dari 3 halaman

Butuh Skor 3-0

Roma sendiri tumbang 1-4 di leg perdana. Untuk membalikkan keadaan, Giallorossi harus menang minimal dengan skor 3-0.

Sumber: www.liputan6.com