Petinggi Persib Jelaskan Perkembangan Status Essien

oleh Muhammad Adiyaksa diperbarui 23 Apr 2018, 17:18 WIB
Gelandang Persib Bandung, Michael Essien, menghadiri media talkshow di Artotel, Jakarta,Sabtu (4/11/2017). Acara ini membahas seputar Premier League dan juga sepak bola Indonesia. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)

Jakarta Gelandang asal Ghana, Michael Essien, masih tercatat sebagai pemain Persib Bandung. Namun mantan pemain Chelsea itu tidak didaftarkan untuk bermain di kompetisi Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak.

Essien kalah bersaing dengan penyerang asal Argentina, Jonathan Bauman. Dengan regulasi maksimal empat pemain asing di Liga 1, legiun impor lainnya yang dimasukkan Persib ialah Bojan Malisic (Serbia), Oh In Kyun (Korea Selatan), dan Ezechiel N'Douassel (Chad).

Advertisement

Terkini, pemain berusia 35 tahun tersebut lebih memilih untuk mengikuti partai solidaritas pada Sabtu (21/4/2018) lalu di Sade de Geneve, Swiss, dibanding memikirkan masa depannya dengan Persib. Laga ini digagas oleh UEFA bersama PBB dengan tujuan menggalang dana demi program amal.

Terkait perkembangan status Essien, Persib buka suara. Tim berjuluk Pangeran Biru masih belum memiliki rencana untuk masa depan sang pemain.

"Posisi (Essien), masih terikat kontrak dengan Persib. Posisi masih menjaga kebugaran. Terakhir masih pemulihan cedera, dan menjaga kebugaran," ujar Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB), Kuswara S. Taryono ketika dihubungi Liputan6.com.

Michael Essien masih berstatus pemain Persib. (Bola.com/Nicklas Hanoatubun)
2 dari 3 halaman

Nasib Essien

Cedera pembengkakan kaki diduga menjadi pemicu Persib menepikan Essien. Padahal, eks gelandang Lyon ini masih memiliki kontrak hingga akhir musim.

Beredar kabar bahwa Persib akan meminjamkan Essien ke Major League Soccer atau Liga Sepak Bola Amerika Serikat. Berembus isu pula bahwa dirinya diminati salah satu klub Korea Selatan.

"Sambil mencari yang terbaik untuk Essien. Essien masih di Bandung," kata Kuswara.

3 dari 3 halaman

Statistik Essien

Liga 1 2017

Main: 29

Gol: 5

Kartu Kuning: 9