Bola.com, Manchester - Manchester City seperti dikabarkan ESPN, Selasa (1/5/2018), belum menyerah dalam perburuan jasa gelandang Leicester City, Riyad Mahrez. The Citizens disebut bakal berusaha untuk mendapatkan tanda tangan sang pemain pada bursa transfer musim panas 2018.
Baca Juga
Nama Riyad Mahrez sudah lama dikaitkan dengan rencana kepindahannya ke Manchester City. Namun, tawaran yang diajukan kubu Etihad Stadium pada Januari 2018 dimentahkan oleh Leicester City.
Manchester City kabarnya siap melayangkan tawaran 60 juta poundsterling (Rp 1,1 triliun) untuk mendapatkan jasa Mahrez. City juga siap menyertakan seorang pemain untuk Leicester City sebagai tambahan agar memuluskan langkah Mahrez ke Etihad Stadium.
Kehadiran Mahrez di Manchester City tak terlepas dari tekad manajer Pep Guardiola untuk menambah kualitas tim. Seperti diketahui, Mahrez merupakan tipikal gelandang komplet yang bisa bermain di berbagai posisi.
Riyad Mahrez saat ini masih terikat kontrak sampai musim panas 2020 bersama Leicester City. Namun, pemain asal Aljazair itu tentu akan mempertimbangkan tawaran Manchester City demi keinginan bermain di Liga Champions dan meraih gelar bergengsi.
Riyad Mahrez bergabung dengan Leicester City pada 2014. Sejauh ini, pemain berusia 27 tahun itu sudah mencetak 46 gol dan 36 assist dalam 176 pertandingan.
Sumber: ESPN