Owen Tuding Mourinho Penyebab Kegagalan MU

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 02 Mei 2018, 17:04 WIB
Manajer Manchester United Jose Mourinho melihat pemainnya bertanding melawan Arsenal saat pertandingan Liga Inggris di stadion Old Trafford di Manchester (29/4). (AP Photo / Rui Vieira)

Jakarta Mantan pemain Manchester United (MU), Michael Owen, mencibir Jose Mourinho. Owen menuding kalau The Special One, merupakan penyebab MU gagal merebut gelar musim ini. 

Ya, setelah Manchester City memastikan gelar, Mourinho langsung mencari alasan. Dia menyebut Pep Guardiola bisa juara karena pemainnya lebih berkualitas.

Advertisement

Selain itu manajer asal Portugal itu juga menilai semua permintaan transfer Guardiola dipenuhi manajemen. Berbeda dengan dirinya yang lebih hemat dalam bursa transfer.

"Saya pikir kegagalan ini bukan karena pemainnya. Jika saya melihat kualitas pemain MU maka seharusnya mereka berprestasi lebih baik," kata Owen seperti dilansir Manchester Evening News.

"Untuk sekarang MU belum tampil seperti yang saya harapkan. Saya tak percaya jika MU masih butuh banyak pemain baru," ujar Owen menambahkan.

 

 

2 dari 3 halaman

Cenderung Bertahan

Pelatih Manchester United, Jose Mourinho memberikan masukan kepada Juan Mata saat melawan Swansea pada laga Premier League di Old Trafford, (31/3/2018). Manchester United menang 2-0. (Anthony Devlin/PA via AP)

Eks striker timnas Inggris itu menilai MU gagal karena bermain terlalu bertahan. Padahal MU punya gelandang bagus seperti Paul Pogba, Juan Mata, Anthony Martial hingga pemain baru Alexis Sanchez.

"Mourinho adalah tipe manajer bertahan. Dia hanya membuat bek terlihat lebih bagus dan para striker terlihat buruk," kata Owen.

"Anda lihat Sanchez. Dia tampil bagus bersama Arsenal namun seperti tenggelam di MU, jadi ini bukanlah masalah pemain, namun Mourinhonya sendiri."

3 dari 3 halaman

Lebih Baik

Manajer Manchester United, Jose Mourinho, memberikan arahan kepada timnya saat bersua Tottenham Hotspur pada semifinal Piala FA 2017-2018 di Stadion Wembley, Minggu (22/4/2018) dini hari WIB. (AP Photo/Frank Augstein)

Owen sendiri berharap MU bisa tampil lebih bagus musim depan.

"Mourinho menyuruh semua pemainnya untuk membantu pertahanan dan melakukan tekel. Saya pikir para penyerangnya jadi tidak bisa memaksimalkan potensi," ujar Owen.