Samsul Arif Mandul di Barito Putera, Jacksen Tiago Berikan Pembelaan

oleh Gatot Susetyo diperbarui 03 Mei 2018, 15:45 WIB
Striker Barito Putera, Samsul Arif. (Bola.com/Aditya Wany)

Bola.com, Banjarmasin - Pelatih Barito Putera, Jacksen Tiago, menanggapi dengan santai masih mandulnya striker anyar, Samsul Arif. Menurut Jacksen, mantan pemain Persela Lamongan itu hanya belum dinaungi keberuntungan.

Samsul Arif belum mencetak satu gol pun untuk Laskar Antasari. Pada musim lalu, pemain berusia 33 tahun merupakan striker lokal paling subur dengan torehan 16 gol.

Advertisement

"Sepak bola ini tak lepas dari peran Tuhan. Saya tak heran sedikit pun, bila Samsul Arif belum mencetak gol buat tim ini. Dia telah bekerja keras dan bermain maksimal untuk bikin gol, namun Tuhan memang belum memberi rezeki kepada dia," tutur Jacksen.

Soal kebuntuan ini, Jacksen sebagai mantan pemain yang pernah berposisi sebagai striker benar-benar menyadarinya. Namun sebagai pelatih, Jacksen Tiago siap mengambil risiko atas pemain yang diturunkannya di tiap pertandingan.

"Ini tugas saya sebagai pelatih. Saya tak memarahi Samsul Arif. Saya terus memotivasi dia agar main konsisten dan jangan putus asa. Rezeki itu pasti datang pada waktunya nanti," kata Jacksen.

Pelatih asal Brasil itu akhirnya buka kartu soal pemain mungil kelahiran Bojonegoro, Jawa Timur itu masih mandul. "Ketika dia bergabung dengan saya di Barito Putera, sejak awal saya dan dia telah membuat kesepakatan. Saya sengaja memberi peran lebih besar kepada Samsul Arif di tim ini. Anda jangan memvonis Samsul Arif dari satu sudut pandang, tapi lihat peran dia secara global untuk tim Barito Putera," ucap Jacksen.

Peran itu, lanjut Jacksen Tiago, Samsul Arif bukan lagi sebagai target man yang bertugas mencetak gol. "Tapi dia lebih banyak berperan sebagai pembuka sekaligus perusak pertahanan lawan. Bahkan di beberapa pertandingan Samsul Arif memberi assist kepada pemain lain untuk bikin gol. Jadi sekarang dia main bukan untuk diri sendiri, tapi main untuk prestasi tim," jelas Jacksen Tiago.

Kendati begitu, Tiago mengungkapkan Samsul Arif tetap diberi kebebasan berkreasi. "Dia pemain berpengalaman. Dia tetap berusaha cetak gol bila memang ada peluang untuk itu, terutama kalau dia sendirian di depan. Tapi bila ada teman yang lebih besar kesempatannya, Samsul Arif rela membantunya," tukasnya.

"Saya bilang ke Samsul, di Persela dia bikin banyak gol, namun prestasi itu tak bisa mengangkat tim. Syukur dia paham dengan misi saya untuk mengangkat prestasi Barito Putera," ia memungkasi.