Bola.com, Makassar - PSM Makassar mewujudkan target tiga poin seusai menekuk Mitra Kukar 3-1 pada pekan ketujuh Gojek Liga 1 Bersama Bukalapak di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, Makassar, Minggu (6/5/2018).
Meski menang, Robert mengakui PSM tampil tidak dengan kemampuan terbaik. Padahal, ini kali pertama, Juku Eja bisa memainkan seluruh pilarnya.
"Secara hasil, saya senang karena PSM mendapatkan tiga poin. Tapi, kami tampil kurang optimal pada pertandingan tadi. Ini jadi bahan pelajaran buat kami," ujar Robert pada jumpa media seusai pertandingan.
Robert merujuk performa trisulanya, yakni Bruce Djite, Ferdinand Sinaga, dan Wiljan Pluim. Dari ketiga pilarnya itu, hanya Pluim yang mampu mencetak gol.
"Bruce belum tampil optimal karena kendala kebugaran. Sedangkan Ferdinand sudah merusaha mencetak gol. Tapi, kurang beruntung," tutur Robert.
Baca Juga
Khusus buat Ferdinand, Robert mengungkapkan dirinya tetap puas dengan kinerja sang pemain. "Tugas utama seorang striker bukan semata mencetak gol. Ferdinand sudah membuat satu assist buat Pluim. Buat saya itu sudah cukup," kata Robert.
Robert juga menilai aksi Rizky Pellu, yang belakangan lebih berperan sebagai gelandang serang. "Rizky telah bekerja keras pada pertandingan tadi. Karena itu, saya menghadirkannya ke jumpa media," jelas Robert.
Rizky mengaku termotivasi tampil baik di hadapan pendukung PSM. "Bagi saya, kemenangan di kandang sendiri adalah target yang harus terwujud," kata Pellu.
Pellu menambahkan, dirinya ingin bertahan lama di PSM. "Caranya tentu dengan selalu tampil optimal bersama PSM," tegas Pellu yang sudah mencetak tiga gol buat PSM di Liga 1 2018 ini.