Wayne Rooney Sepakat Lanjutkan Karier di MLS

oleh Ary Wibowo diperbarui 11 Mei 2018, 02:00 WIB
Striker Everton Wayne Rooney melakukan tendangan saat melawan Manchester City dalam pertandingan Liga Inggris di Goodison Park di Liverpool (31/3). Kemenangan ini membuat Manchester City makin dekat meraih gelar juara Premier League.(AFP Photo/Paul Ellis)

Bola.com, Liverpool - Striker Everton, Wayne Rooney, dikabarkan BBC, Jumat (11/5/2018) dini hari WIB, sepakat secara personal bergabung dengan klub Major League Soccer, DC United.

Advertisement

Rooney merupakan satu di antara pemain senior di Premier League. Karier pemain asal Inggris tersebut mencuat ketika membela Manchester United. selama 13 tahun

Menurut BBC, saat ini, agen Rooney sudah berada di Amerika Serikat untuk menyelesaikan negosiasi dengan DC United. Kabarnya, DC United akan menggelontorkan 12,5 juta pounds.

Sejauh ini belum ada dokumen transfer yang ditandatangani. Namun, menurut BBC, Rooney sudah sepakat akan meneken kontrak di MLS hingga 2020. Bursa tranfser MLS baru akan dibuka pada Juli.

Pada awal pekan ini, manajer Everton, Sam Allardyce mengatakan, Rooney akan bertahan di Goodison Park. Namun, Rooney diberitakan tidak betah dengan peran barunya di Everton.

Rooney membela Everton selama 2,5 musim. Ia melakoni total 31 pertandingan pada musim ini.

Tidak hanya Wayne Rooney, posisi Allardyce pun belum aman. Menurut media-media Inggris, eks pelatih timnas Inggris itu diberitakan kurang disukai oleh para suporter.

Sumber: BBC

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

 

Berita Terkait