Bola.com, London - Penyerang Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang, menyambut antusias penunjukkan Unai Emery sebagai manajer anyar klub. Menurut Aubameyang, manajer berpaspor Spanyol itu bakal membantu Meriam London keluar dari stagnansi yang selama ini dilatih Arsene Wenger.
Baca Juga
Arsenal mengonfirmasi penunjukkan Unai Emery sebagai pengganti Arsene Wenger di kursi jabatan manajer pada Rabu (23/5/2018). Unai Emery menandatagani kontrak berdurasi tiga musim di Emirates Stadium.
"Pergantian manajer sedikit perasaan campur aduk. Di satu sisi, untuk para penggemar, aneh rasanya melihat bos (Arsene Wenger) akan pergi. Akan tetapi, ini merupakan awal yang baru," kata Aubameyang kepada RMC, Kamis (24/5/2018).
"Jujur, selama beberapa musim terakhir (saya rasa) tim ini telah mengalami sedikit stagnansi. Namun sekarang, semua orang bahagia melihat apa yang bisa terjadi mulai musim depan," ucap pemain asal Gabon itu.
Apa yang dikatakan Aubameyang sebenarnya cukup masuk akal. Sebab, Arsenal belum lagi meraih gelar liga sejak terakhir pada 2003-2004. Adapun untuk level kompetisi Eropa, pencapaian terbaik klub asal London Utara itu hanyalah finalis Liga Champions 2005-2006.
Tugas besar kini menanti Unai Emery di Arsenal. Eks pelatih Paris Saint-Germain itu minimal harus mampu membuat klubnya finis di posisi empat besar agar bisa kembali tampil di Liga Champions musim berikutnya.
Sumber: Sky Sports