Bola.com, Makassar - PSM Makassar mempersiapkan diri secara serius menghadapi Madura United pada pekan ke-11 Gojek Liga 1 bersama Bukalapak di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, Makassar, Rabu (30/5/2018).
Pelatih PSM, Robert Alberts, tidak ingin taktiknya bocor dengan menggelar latihan tertutup pada sesi uji lapangan, Selasa (29/5/2018).
"Maaf, kali ini latihan tertutup buat media dan suporter," ujar Sulaiman Karim, media officer PSM kepada awak media sebelum latihan.
Sebelumnya pada jumpa media, Robert menyebut duel PSM kontra Madura United sangat kruasial buat kedua tim. "Selisih poin antartim di klasemen sangat ketat. Itu berarti tiga poin sangat penting untuk menjaga posisi di klasemen," ujar Robert.
Baca Juga
Di mata Robert, persaingan di Liga 1 2018 terbilang paling unik di dunia. Di mana tim yang bertengger di puncak klasemen, Persipura Jayapura hanya berbeda empat poin dari PS Tira, yang berada di zona degradasi dengan poin 13.
"Jadi, tidak boleh ada kesalahan sekecil apa pun pada pertandingan besok. Apalagi PSM harus menang di kandang sendiri," tegas Robert.
Pelatih asal Belanda ini meminta konsentrasi skuatnya tetap terjaga sampai akhir pertandingan. Madura United, lanjut Robert, memiliki potensi untuk mengalahkan tim mana pun.
Kegagalan skuat Milomir Seslija menuai kemenangan pada dua partai terakhir tidak dianggap Robert sebagai keuntungan buat PSM.
"Saya menilai kekalahan mereka dari Persipura (19/5/2018), tidak bisa dilepaskan dari kondisi fisik pemain. Di mana partai itu digelar pada awal Ramadan dan mereka harus menempuh perjalanan yang panjang," jelas Robert.
Sementara saat menjamu Persebaya Surabaya yang berakhir imbang 2-2 (25/5/2018), Robert menilai Madura United tetap bermain bagus. "Mereka hanya kurang beruntung. Apalagi ini partai derbi yang atmosfernya tentu berbeda," kata Robert.