Bola.com, Madrid - Relasi bursa transfer pemain Real Madrid dan Neymar semakin intens. Sayang, keberadaan Neymar bakal membuat Real Madrid kehilangan satu di antara pemain potensial, Marco Asensio.
Baca Juga
Marco Asensio mengancam akan angkat kaki dari Santiago Benabeu jika Real Madrid benar-benar mendatangkan Neymar. Kabar tersebut beriringan dengan kaitan semakin dekatnya Neymar menuju El Real.
Kans ke arah sana semakin besar, karena Neymar sangat ngebet meninggalkan Paris Saint-Germain (PSG) pada musim panas ini. Latarnya, Neymar menilai kompetisi Ligue 1 berada di bawah standar La Liga.
Kabar yang tak kunjung reda ini akhirnya membuat resah Asensio. Menurut laporan dari Diario Gol, gelandang berusia 22 tahun ini melontarkan protes keras terhadap manajemen klub terkait kabar kedatangan Neymar.
Bahkan ia sudah membuat ancaman tegas. Jika sampai Neymar datang, ia akan berpikir ulang untuk terus bertahan di Santiago Bernabeu.
Kesempatan Main Menipis
Kalangan Media di Spanyol menjelaskan mengapa Asensio sampai memberontak terhadap klub. Mereka menyebut gelandang timnas Spanyol ini tak mau peluangnya merumput makin menipis.
Di bawah asuhan ZInedine Zidane, Asensio tak dimainkan sebagai starter secara reguler. Ia kadang turun sebagai pemain pengganti.
Musim lalu total ia bermain sebanyak 53 kali di semua ajang kompetisi. 32 di antaranya di pentas La Liga, di mana ia hanya dijadikan starter sebanyak 19 kali. Sementara itu di pentas Liga Champions, ia hanya dijadikan starter tiga kali saja.
Selama semusim, ia menyumbangkan 11 buah gol, enam di antaranya di liga. Ia juga menambahkan lima assist.
Banyak Peminat
Asensio adalah satu di antara pemain muda terbaik di pentas Eropa dan dunia. Kemampuan teknik dan visi bermainnya sangat bagus. Wajar saja jika ia sempat dilirik sejumlah klub top Eropa. Ia pun sempt dikait-kaitkan dengan Liverpool, Juventus dan juga PSG.
Ketiga klub itu, Liverpool yang saat ini disebut paling ngebet mendekati Asensio. Mereka saat ini mencari gelandang kreatif. Asensio menjadi buruan teranyar setelah mereka gagal memboyong Nabil Fekir.
Sumber: Bola.net