Jakarta Winger lincah Persija Jakarta, Riko Simanjuntak, menghabiskan libur lebaran di kampung halamannya. Berlibur di Medan, Sumatera Utara, pemain berusia 26 tahun itu memilih berkumpul bersama keluarga.
Persija tengah meliburkan para pemainnya untuk merayakan Hari Raya Idulfitri 149 Hijriyah. Skuat personil tim berjuluk Macan Kemayoran ini bakal kembali berlatih pada 19 Juni 2018.
Baca Juga
Meski tidak merayakan Idulfitri, Riko tetap memanfaatkan waktu yang diberikan manajemen Persija untuk mudik. Apalagi, eks Semen Padang ini telah lama tidak bertemu kedua orang tuanya.
"Saya juga pulang kampung. Walau tidak merayakan lebaran, saya pulang untuk bertemu keluarga saya," ujar Riko dinukil dari laman resmi klub.
"Sudah lama saya tidak pulang, ada rasa rindu juga dengan ayah dan ibu saya," katanya menambahkan.
Ayah Sakit
Selain untuk bertemu dengan keluarga, Riko ternyata memiliki alasan lain untuk pulang ke Medan. Ayahnya kini tengah terbaring sakit.
"Ayah juga sedang jatuh sakit setidaknya bisa merawat beliau di sana saat saya libur. Jadi, memang momen libur Lebaran ini mau saya manfaatkan untuk berkumpul bersama keluarga," tutur Riko.
Bareng Ismed
Riko telah pulang ke Medan sejak Minggu (10/6/2018). Dirinya mudik bersama kapten Persija, Ismed Sofyan, yang juga pulang kampung ke Aceh.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini