Tumbang Lawan Meksiko, Werner: Jerman Masih Bisa Juara!

Oleh Tim Boladotnet diperbarui 18 Jun 2018, 18:04 WIB
Pemain Jerman berjalan ke pendukung mereka setelah kalah dalam pertandingan Grup F antara Jerman dan Meksiko di Piala Dunia 2018 di Stadion Luzhniki, Moskow, Rusia, Minggu (17/6). (AP Photo/Matthias Schrader)

Bola.com, Jakarta Penyerang Timnas Jerman, Timo Werner masih optimis dengan kans juara Jerman di Piala Dunia 2018. Werner menilai Der Panzer masih berpeluang besar untuk mempertahankan gelar juara mereka kendati mereka kandas di pertandingan pertama.

Berstatus sebagai juara bertahan, Timnas Jerman memainkan laga pertamanya kemarin. Mereka menghadapi wakil CONCACAF, Meksiko di pertandingan pertama grup F.

Advertisement

Diunggulkan keluar sebagai pemenang, Jerman kesulitan untuk menembus permainan rapat Meksiko. Mereka malah tumbang dari El Tri berkat gol serangan balik Hriving Lozano.

Meski kalah di laga pertama, Werner optimis timnya masih bisa menjadi juara. "Tentu saja kami masih bisa memenangkan Piala Dunia," ujar Werner kepada Goal International.

2 dari 4 halaman

Cepat Move On

Pemain Jerman, Jerome Boateng (kanan) memblokir tendangan Hirving Lozano dalam pertandingan Grup F antara Jerman dan Meksiko di Piala Dunia 2018 di Stadion Luzhniki, Moskow, Rusia, Minggu (17/6). (AP Photo/Michael Probst)

Werner menilai timnya tidak perlu terlalu berlarut-larut bersedih, di mana mereka harus menatap laga berikutnya.

"Kami adalah Jerman dan sudah jelas kami ingin memenangkan setiap pertandingan yang ada."

"Hal-hal seperti ini bisa terjadi di sepakbola. Kami memang kalah pada pertandingan tadi, namun kami harus segera move on secepatnya dan mencari solusi terbaik."

3 dari 4 halaman

Belajar Dari Sejarah

Pemain Meksiko, Hector Herrera (kiri) berebut bola dengan Toni Kroos dalam pertandingan Grup F antara Jerman dan Meksiko di Piala Dunia 2018 di Luzhniki Stadium, Moskow, Rusia, Minggu (17/6). (AP Photo/Victor R. Caivano)

Werner menilai bahwa timnya bisa meniru langkah Spanyol delapan tahun yang lalu yang menjadi juara Piala Dunia setelah kalah di laga pertama.

"Saya rasa lebih baik kalah di pertandingan pertama daripada di pertandingan ke empat atau ke lima."

"Spanyol kalah di pertandingan pertama mereka di Afrika Selatan. Namun mereka bisa mengakhiri turnamen dengan menjadi juara." tandasnya.

4 dari 4 halaman

Pantang Terpeleset

Para pemain Jerman menyapa suporter usai dikalahkan Meksiko pada laga Grup F Piala Dunia di Stadion Luzhniki, Moskow, Minggu (17/6/2018). Jerman kalah 0-1 dari Meksiko. (AP/Matthias Schrader)

Timnas Jerman harus meraih kemenangan di pertandingan kedua jika mereka ingin menjaga kans mereka lolos ke fase gugur. Mereka dijadwalkan akan menghadapi Swedia di pertandingan kedua pada hari Minggu (24/6) nanti.

 

Sumber: Bola.Net

Berita Terkait