Dapat Kartu Merah, Carlos Sanchez Masuk Buku Sejarah Piala Dunia

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 19 Jun 2018, 19:57 WIB
Gelandang Timnas Kolombia, Carlos Sanchez, mendapatkan kartu merah tercepat di Piala Dunia 2018 yakni dengan durasi dua menit 56 detik setelah bermain. (AFP/Filipo Monteforte)

Bola.com, Mordovia - Gelandang Timnas Kolombia, Carlos Sanchez, masuk buku sejarah Piala Dunia setelah mendapatkan kartu merah dalam pertandingan pertama Grup H melawan Jepang, di Stadion Mordovia Arena, Selasa (19/6/2018) malam WIB.

Advertisement

Pada laga tersebut, Carlos Sanchez diusir wasit setelah bermain selama 2 menit 56 detik. Si pemain diganjar kartu merah langsung, karena menghalangi tendangan pemain Jepang dengan tangan di dalam kotak penalti.

Kartu merah yang diterima Carlos Sanchez menjadi yang pertama di Piala Dunia 2018. Hal itu juga menutup peluang sang pemain untuk bermain di sisa pertandingan Piala Dunia tahun ini.

Selain itu, kartu merah yang diterima gelandang Espanyol tersebut adalah kedua tercepat di Piala Dunia. Saat ini, penerima kartu merah tercepat sepanjang sejarah Piala Dunia masih dipegang Jose Alberto Batista.

Pemain Uruguay itu mendapatkan kartu merah setelah bermain selama 54 detik saat menghadapi Skotlandia di Piala Dunia 1986 Meksiko.

Carlos Sanchez berpeluang kembali membela Timnas Kolombia di Piala Dunia 2018 andai timnya lolos dari fase grup. Hingga berita ini dibuat, Kolombia bermain 1-1 kontra Jepang.

Sumber: Opta

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait