Prediksi Arab Saudi Vs Mesir: Laga Formalitas

oleh Bogi Triyadi diperbarui 25 Jun 2018, 09:30 WIB
Arab Saudi vs Mesir (Liputan6.com/Abdillah)

Jakarta - Arab Saudi akan menantang Mesir dalam laga pamungkas Grup A Piala Dunia 2018. Laga yang sudah tak menentukan ini akan digelar di Volgograd Arena, Senin (25/6/2018).

Seperti diketahui, Arab Saudi dan Mesir harus sudah angkat koper dari Piala Dunia 2018 lebih awal. Sebab, keduanya sudah menelan dua kekalahan.

Advertisement

Usai dibantai Rusia dengan lima gol tanpa balas, Arab Saudi takluk 0-1 dari Rusia. Sedangkan Mesir menelan kekalahan 0-1 dari Uruguay dan Rusia dengan skor 1-3.

Dengan hasil itu, kedua tim belum memiliki poin alias nol. Namun, Mesir lebih berhak di peringkat tiga klasemen sementara lantaran kemasukan gol lebih sedikit dari Arab Saudi.

2 dari 3 halaman

Juru Kunci

Penyerang Mesir, Mohamed Salah berusaha mengontrol bola dari kawalan pemain Rusia, Yuri Zhirkov saat bertanding pada grup A Piala Dunia 2018 di stadion St. Petersburg di St. Petersburg, (19/6). (AP Photo / Martin Meissner)

Karena itu, meski sudah tak menentukan, Arab Saudi dan Mesir dipastikan tidak akan bermain setengah hati. Mereka akan tampil dengan kekuatan terbaiknya demi terhinda dari posisi juru kunci.

Pada laga nanti, pelatih Mesir Hector Cuper kembali akan mengandalkan Mohamed Salah di lini depan. Sempat absen di laga pertama, Salah turun saat Mesir takluk 1-3 dari Rusia. Ia mencetak gol di laga tersebut.

Sementara pelatih Arab Saudi Juan Antonio Pizzi akan kembali mengandalkan formasi 4-2-3-1 seperti yang dimainkan ketika menghadapi Rusia dan Uruguay.

3 dari 3 halaman

Prakiraan Susunan Pemain

Arab Saudi (4-2-3-1): Al Mayoof; Shahrani, Albulayhi, Hawsawi, Al-Burayk; Otayf, Al-Mogahwi; Dawsari, Faraj, Bahebri; Muwallad

Mesir (4-2-3-1): El-Shenawy; Fathy, Gabr; Hegazi, Shafy; Hamed, Elneny; Salah, Said, Trezeguet; Mohsen

Sahabat Bola.com bisa menyaksikan laga seru ini, dengan sensasi dan nuansa istimewa Sky Garden dan layar ala bioskop, dalam event Nonton Bareng Gratis di Novotel Tangerang.

Sumber: Liputan6.com