Bola.com, Kazan - Timnas Korea Selatan menang 2-0 atas Jerman pada laga terakhir Grup F Piala Dunia 2018, Rabu (27/8/2018) malam WIB. Kemenangan itu pun membuat Taegeuk Warriors mengukir sejarah.
Baca Juga
Korea Selatan menjadi tim asal Asia pertama yang berhasil mengalahkan juara Piala Dunia, di seluruh ajang, baik turnamen resmi ataupun laga persahabatan.
"Jerman adalah juara bertahan dan peringkat teratas di rangking FIFA, jadi saya berpikir mengenai kesalahan apa yang mungkin dibuat Jerman, karena mereka mungkin merasa mampu mengalahkan kami, itulah yang dipikirkan semua orang," ujar pelatih Korsel, Shin Tae-yong.
"Saya merasa kami bisa menggunakan itu sebagai strategi untuk membalikkan prediksi dan hasil ini benar-benar seperti paku yang menghantam kepala mereka," lanjutnya.
Bermain di Kazan Arena, Korea Selatan berada di bawah tekanan sejak bola digulirkan. Tim Ginseng pun hanya sesekali merepotkan barisan belakang Jerman lewat serangan balik.
Meski begitu, timnas Korsel berhasil dua kali membobol gawang Die Mannschaft pada injury time. Sepasang gol kemenangan Taegeuk Warriors disarangkan Kim Young-gwon pada menit ke-90+3 dan Son Heung-min menit ke-90+6.
Kemenangan ini sama sekali tak memengaruhi nasib Korea Selatan di Piala Dunia 2018. Mereka tetap harus angkat koper dari Rusia, mendampingi Jerman.
Korsel berada di peringkat ketiga Grup F Piala Dunia 2018 dengan nilai tiga. Taegeuk Warriors tertinggal tiga poin dari Swedia dan Meksiko yang melenggang ke fase knock-out dengan status juara grup dan peringkat kedua. Sementara itu, timnas Jerman di dasar grup yang juga mengoleksi tiga poin.
Sumber: Gracenote Live