Bola.com, Serui - Persija Jakarta kalah 1-3 dalam lawatan ke Stadion Marora, kandang Perseru Serui, dalam laga tunda pekan ketujuh Gojek Liga 1 bersama Bukalapak, Selasa (3/7/2018).
Penjaga gawang Persija, Andritany Ardhiyasa, mengungkapkan permintaan maaf karena sempat membuat kesalahan yang membuat Macan Kemayoran sampai kebobolan tiga gol.
Gawang Andritany bobol Donni Monim pada akhir babak pertama, dan berlanjut dengan gol Silvio Escobar dan Anis Nabar pada menit ke-74 dan 76'. Persija baru berhasil memperkecil ketertinggalan pada menit ke-81 melalui gol yang dicetak Marko Simic.
Baca Juga
Andritany mengakui keunggulan Perseru dalam pertandingan ini. Tak hanya memberikan selamat kepada tim berjulukan Kuda Laut Jingga itu, kiper berusia 26 tahun itu juga meminta maaf kepada pendukung setia Persija karena kesalahan yang dilakukannya saat Perseru berhasil mencetak gol ketiga yang hanya berselang dua menit dari gol kedua.
"Pertama, saya mengucapkan selamat kepada Perseru karena berhasil meraih kemenangan atas Persija. Selain itu, secara pribadi saya mau meminta maaf karena dalam pertandingan ini saya melakukan kesalahan. Sekali lagi selamat untuk Perseru," ujar Andritany.
Kekalahan di Stadion Marora membuat Persija pulang tanpa ada perubahan dalam klasemen sementara Liga 1 2018. Macan Kemayoran tetap di peringkat keempat dengan 20 poin dari 13 laga. SementaraPerseru melesat meninggalkan zona degradasi untuk menempati posisi ke-11 dengan 17 poin dari 13 laga.