Bola.com, Jakarta - Persija Jakarta resmi melepas Marco Kabiay pada bursa transfer pertengahan musim Gojek Liga 1 bersama Bukalapak. Kepergian Marco Kabiay diyakini akan memuluskan jalan bek Sriwijaya FC, Marckho Merauje, untuk bergabung Macan Kemayoran.
Sejak kemenangan atas Persib Bandung di Stadion PTIK 30 Juni 2018, Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade, sudah memberikan kode akan mencari bek kanan baru. Masa depan Marko Kabiay di skuat Macan Kemayoran menjadi tidak pasti.
Baca Juga
Marco Kabiay dilepas setelah tim pelatih melakukan evaluasi performa selama tiga bulan Liga 1 2018 berjalan.
"Kami lepaskan dia baik-baik dan memberikan kompensasi kepadanya. Terima kasih untuk Kabiay yang telah berjuang bersama Persija. Semoga kariernya semakin sukses di mana pun ia bermain," ujar Gede Widiade.
Selama berseragam Persija, Kabiay hanya mendapatkan satu kesempatan bertanding dari Stefano Cugurra Teco. Satu-satunya pertandingan yang dimainkannya adalah ketika Persija menang 4-1 atas PSIS Semarang.
Dengan kepergian Marco Kabiay, langkah Persija mendatangkan bek kanan baru semakin terbuka. Bek Sriwijaya FC, Marckho Merauje, santer dikabarkan akan merapat. Bahkan sang pemain sudah menyatakan keinginannya membela Persija yang dianggapnya sebagai klub besar di Indonesia.