Bola.com, Tangerang - Legenda tinju, Nico Thomas, menyayangkan sikap mantan petinju, Chris John, yang beralih haluan terjun ke dunia politik. Menurut Nico, Chris John seharusnya tetap di dunia tinju.
Baca Juga
Chris John pensiun dari ring pada Desember 2013. Pada Februari 2018, pria yang semasa kariernya dijuluki The Dragon itu bergabung dengan Partai Demokrat.
Pada pendaftaran bakal calon legislatif, Chris John menyeberang ke Partai Nasional Demokrat (NasDem). Mantan petinju berusia 38 tahun itu maju calon legislatif anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dari NasDem dari daerah pemilihan X Jawa Tengah.
"Ini saya Nico Thomas ngomong ke Chris John kalau salah total ketika memutuskan untuk jadi anak partai. Kenapa saya katakan demikian, kita ini mantan atlet dan sampai kapan pun kita punya landasan itu bernama sportivitas," kata Nico Thomas kepada Bola.com di Tangerang, Rabu (25/7/2018).
Menurut Nico Thomas, sebagai mantan atlet seharusnya Chris John berpegang pada landasan sportivitas. Hal tersebut dikhawatirkan Nico Thomas bakal hilang dari diri Chris John kalau sudah berkecimpung di dunia politik.
"Nah, kalau kita sudah jadi anak partai, saya mau tanya landasan partai itu apa? Tidak ada kan? Otomatis bohong membohongi dan sikut menyikut. Sekarang kalau nyaleg, visi misi Chris John itu apa? Apa yang dia bisa janjikan untuk bangsa? Biasanya orang partai kalau ngomong visi misi menurut saya ragu-ragu kebenarannya," tegas Nico Thomas.
Bukan hanya Chris John, terdapat beberapa nama mantan atlet Indonesia yang bakal turun dalam Pileg 2019. Mereka adalah Taufik Hidayat (bulutangkis), Ricky Soebagdja (bulutangkis), Hariyanto Arbi (bulutangkis), dan Krisna Bayu (Judo).