Bola.com, Manchester - Manajer Manchester United, Jose Mourinho, disebut menjadikan Toni Kroos sebagai satu di antara targetnya pada bursa transfer musim panas 2018. Gelandang Real Madrid tersebut dianggap sebagai sosok yang pas untuk mengatur permainan The Red Devils.
Sejak hijrah ke Real Madrid, Kroos membuktikan dirinya sebagai satu di antara gelandang terbaik di dunia. Ia mengantarkan Real Madrid meraih tiga gelar Liga Champions dan satu gelar La Liga.
Hal tersebut membangkitkan keinginan Manchester United untuk kembali mengincar Kroos. Pergantian pelatih di Real Madrid diharapkan dapat membuat Kroos tertarik mencari tantangan baru.
Sebelumnya, Manchester United menjadikan rekan setim Kroos, yaitu Gareth Bale, sebagai incaran utama. Namun, Real Madrid ingin mempertahankan pemain asal Wales tersebut.
Jika Kroos datang, indikasi akan dilepasnya Paul Pogba semakin menguat. Kroos akan mengambil alih peran Pogba sebagai pemain kreatif di skuat Manchester United. (Aditya Wicaksono)