Bola.com, Malang - Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco, sudah mengetahui kekuatan Arema FC yang akan dihadapi pada pekan ke-19 Liga 1 2018 di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Minggu (5/8/2018). Pria asal Brasil itu sudah mengikuti perkembangan Arema, termasuk perubahan komposisi pemain di lini depan tim berjuluk Singo Edan.
Pemain berpengalaman, Hamka Hamzah, yang berposisi asli sebagai stoper kini disiapkan sebagai striker. "Saya sudah tahu Hamka jadi striker karena pertandingan Arema sebelumnya melawan Mitra Kukar sudah kelihatan. Babak kedua, Hamka tiba-tiba sudah bermain di depan. Jadi kami sudah mengetahuinya," kata Teco.
Baca Juga
Persija sudah membuat antisipasi untuk Hamka dengan menugaskan deretan stoper seperti Jaimerson da Silva, Gunawan Dwi Cahyo atau Maman Abdurrahman untuk menempel Hamka.
Dari tiga nama itu, Jaimerson layak dikedepankan sebagai lawan duel Hamka. Bek asal Brasil itu punya postur jangkung dan kuat berduel dengan striker lawan. "Dia pemain yang sangat bagus dan sudah punya banyak pengalaman. Jadi kami tetap beri pengawalan agar tidak terlalu bebas," imbuhnya.
Persija tampaknya menyiapkan pemain belakang yang tangguh dalam duel udara untuk mengantisipasi kelebihan Hamka sebagai penyerang. Saat melawan Mitra Kukar, Hamka ditugaskan sebagai striker pemantul yang bertugas memberikan bola matang bagi tandemnya.
Selain mengawal Hamka, Persija akan menghentikan serangan Arema dari lini tengah. Artinya mereka tidak ingin bola dengan mudah dikirimkan ke Hamka dan striker lainnya. "Kami datang hanya minus pemain yang ke timnas (Andritany Ardhiyasa dan Rezaldi Hehanussa). Selain itu semua bisa diturunkan. Jadi masih ada banyak pilihan untuk menentukan pemain lawan Arema," ucap Teco.