Bola.com, Surabaya - Pemandangan tidak biasa terlihat saat Persebaya melakoni latihan tim di Lapangan Polda Jatim, Surabaya, Selasa (7/8/2018) sore. Ada seorang anak kecil menggunakan sarung kiper sambil berlarian di pinggir lapangan.
Dia adalah Muhammad Sultan Arzachel. Sultan merupakan putra kandung semata wayang dari kiper Persebaya, Alfonsius Kelvan. Saat latihan Persebaya berakhir, Alfons telihat beberapa kali memancing Sultan untuk berlatih.
Dengan menggunakan sarung kiper yang jelas tidak sesuai ukuran, Sultan berusaha menangkap bola kecil yang dilempar oleh Alfons. Keduanya tertawa bersama dalam permainan yang mereka lakukan.
Baca Juga
Beberapa kali Sultan bahkan sampai menjatuhkan diri untuk menangkap bola. Alfons dengan sigap membantu putranya untuk berdiri lagi meskipun Sultan tidak menangis, justru tertawa.
“Mumpung latihan, saya ajak saja dia untuk ikut. Saya lihat dia juga antusias menonton latihan sepak bola seperti ini. Ini momen langka buat saya karena saya jarang bertemu dia,” kata Alfons kepada Bola.com.
Selama ini, Sultan tidak tinggal bersama Alfons yang berdomisili di Sidoarjo. Bocah berusia tiga tahun itu tinggal bersama ibunya yang bekerja di Kuala Lumpur, Malaysia.
Alfons menuturkan putranya bersama sang bunda baru sekitar sepekan kembali ke Indonesia. Rencananya, mereka hanya akan selama dua pekan berada di Indonesia dan setelah itu kembali ke Malaysia.
Kiper Persebaya berusia 29 tahun itu mengaku tidak pernah memaksa sang buah hati untuk menjadi pesepak bola. Dia hanya ingin anaknya mengenal dengan dunia yang telah dicintainya ini.
“Tapi saat ditanya mau jadi apa, Sultan bilang pengen seperti papanya. Saya pun ingin dia bisa bermain dengan saya. Kalau soal dia ingin jadi pesepak bola atau tidak itu jadi urusan nanti saja,” tandasnya.