Bola.com, Sidoarjo - Pelatih Timnas Thailand U-16, Tongchai Rungreangleas, menyesali kekalahan anak asuhnya dari Indonesia pada final Piala AFF U-16 2018 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Sabtu (11/8/2018). Meski demikian, Tongchai justru memberikan apresiasi kepada suporter Indonesia.
Baca Juga
Sang pelatih merasa mendapat sambutan hangat dari seluruh penonton untuk anak asuhnya.
Tak ada makian yang terlontar untuk Thailand pada laga ini. Hanya, penonton meneriakkan “boo” setiap pemain Thailand terjatuh usai berbenturan di lapangan.
Setelah pertandingan, para pemain Thailand mengelilingi stadion dan bertepuk tangan kepada penonton. Saat penyerahan medali, teriakan “Thailand” menggema di stadion sebagai wujud apresiasi.
“Suporter Indonesia bagus dan sangat ramah. Saya harap hal seperti ini akan terjadi di Malaysia (Piala AFC U-16 2018). Kami akan tampil lebih baik dan meyiapkan diri fokus menghadapi tekanan,” kata Tongchai.
Timnas Indonesia untuk pertama kali menjuarai Piala AFF U-16 sepanjang sejarah. Pasukan Fakhri Husaini merebut gelar edisi 2018 setelah membungkam Thailand 4-3 (1-1) lewat adu penalti.