Bola.com, Sassuolo - Pelatih Inter Milan, Luciano Spalletti, mengatakan kalau faktor lapangan menjadi satu di antara penyebab kekalahan timnya dari Sassuolo. Nerazzurri kalah lewat gol penalti yang dicetak Domenico Berardi.
Baca Juga
"Sassuolo melakukan hal yang bagus ketika menyerang balik. Sangat mudah untuk menunggu dan lalu menekan ketika kami kehilangan bola," ujar Spalletti.
"Mereka memadatkan pemain di lini pertahanan. Hal tersebut menyulitkan aliran bola kami. Selain itu, lapangan juga tidak cukup layak untuk bermain. Sepatu model apa pun akan sulit untuk menghadapi lapangan seperti itu."
"Secara keseluruhan, tim saya bermain bagus. Kami hanya tidak beruntung karena menghadapi tim yang bermain sangat bertahan," ungkap Spalletti.
Inter Milan unggul pengusaan bola atas Sassuolo, yaitu 55 persen berbanding 45 persen. Inter Milan membuktikan dominasinya dengan menghasilkan 11 tendangan, sedangkan Sassulo tujuh tendangan.
Pelanggaran Joao Miranda di kotak pertahanan Inter Milan menjadi faktor pembeda pada laga tersebut. Hasil itu sekaligus menambah catatan negatif Inter Milan setiap bertemu Sassuolo.
Sumber: Football Italia