Bola.com, Jakarta - Persaingan di bulutangkis beregu Asian Games 2018 telah berakhir, Rabu (22/8/2018), dengan medali emas terbang ke pelukan Jepang (putri) dan China (putra). Tim putra Indonesia harus puas dengan raihan perak, sedangkan tim putri menyabet perunggu.
Baca Juga
Namun, para pemain tak bisa bersantai-santai. Mereka langsung tancap gap bersiap menjalani pertandingan bulutangkis nomor perorangan.
Pada babak pertama, Kamis (23/8/2018), ada lima wakil Indonesia yang akan bertanding, yaiti Fitriani, Gregoria Mariska, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta, dan Ricky Karanda Suwardi/Debby Susanto.
Di antara lima wakil Indonesia yang turun bertanding Kamis, Fajar/Rian menjadi pemain yang tenaganya paling terkuras. Mereka baru merampungkan laga final beregu putra pada Jumat malam sekitar pukul 23.10 WIB. Alhasil, mereka tak punya waktu istirahat yang panjang.
Fajar/Rian dijadwalkan bertanding pada pukul 17.10 WIB. Itu artinya mereka punya waktu istirahat kurang dari 24 jam.
Indonesia total menurunkan 10 wakil pada bulutangkis nomor perorangan. Selain ada tiga wakil yang mendapat bye, dua wakil lainnya baru menjalani babak pertama Jumat (24/8/2018).
Berikut jadwal wakil Indonesia pada babak pertama bulutangkis perorangan Asian Games 2018:
Jadwal Lengkap
12.20 WIB Ricky Karanda Suwardi/Debby Susanto Vs Ratna Jit Tamang/Nangsa Tamang (Nepal)
14.30 WIB Gregoria Mariska Tunjung Vs Weng Chi Ng (Makau)
14.50 WIB Fitriani Vs T. Hendahewa (Sri Lanka)
17.10 WIB Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto Vs K. Byambajav/Bardavaa Munkhbat (Mongolia)
18.10 WIB Della Destiara Haris Vs A. Abdul Razzaq/F. Abdul Razzaq (Maladewa)