Jakarta - Nomor beregu putra dan putri badminton Asian Games 2018 telah berakhir. Untuk putri, emas diraih Jepang, sedangkan untuk beregu putra jadi milik Tiongkok.
Mulai hari ini, di jadwal Asian Games 2018, cabang tepok bulu memainkan nomor perorangan. Salah satunya, tunggal putri yang digelar di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta.
Baca Juga
Pemain Indonesia, Fitriani akan memulai perjuangannya di nomor ini. Di babak 32 besar, dia akan berhadapan dengan pemain Srilanka, Thilii Hendahewa.
Peluang Fitriani tentu besar, mengingat peringkat sang lawan berada jauh di bawah. Fitriani berada di peringkat ke-24 dunia, sedangkan Hendahewa di posisi 275.
Berikut jadwal Badminton Asian Games 2018 di Indosiar: Thilini Hendahewa Vs Fitriani di Indosiar.
Thilini Hendahewa Vs Fitriani
Kamis, 23 Agustus
Tunggal Putri
15.30 WIB, Thilini Hendahewa Vs Fitriani
Istora GBK
Live Indosiar
Video Beregu Putri
Saksikan video pilihan di bawah ini