Live Streaming Sepak Bola Asian Games 2018 di SCTV: Timnas Indonesia U-23 Vs UEA

oleh Ario Yosia diperbarui 24 Agu 2018, 14:00 WIB
Jadwal 16 Besar sepak bola putra Asian Games 2018, Indonesia vs Uni Emirat Arab. (Bola.com/Dody Iryawan)

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-23 akan memulai perjuangan mereka pada babak 16 besar menghadapi Uni Emirat Arab (UEA) di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jumat (24/8/2018).

Lolos sebagai peringkat tiga terbaik, Uni Emirat Arab pantang diremehkan oleh pasukan Luis Milla. Uni Emirat Arab dikenal dengan kelebihannya dalam postur tubuh. Permainan bola-bola atas akan kembali dihadapi oleh Timnas Indonesia.

Advertisement

Saat mengarungi fase penyisihan Tim Merah-Putih sempat dibuat kesulitan oleh negara Jajirah Arab lainnya, Palestina. Kala itu Tim Garuda Muda takluk 1-2.

Namun, untungnya hasil negatif itu tak membuat semangat juang Evan Dimas cs. ambruk. Justru sebaliknya Timnas Indonesia U-23 keluar sebagai juara grup usai mengalahkan Laos (3-0) serta Hong Kong (3-1). Kepercayaan diri Stefano Lilipaly dkkl menebal.

Sekalipun menghadapi jadwal pertandingan yang padat, Timnas Indonesia U-23 tak mengalami masalah berarti. Luis Milla sempat memberi waktu rihat latihan pada para pemain pada Selasa (21/8/2018), sebelum kembali menggeber sesi latihan sehari berselang. Semangat juang ingin mengharumkan nama bangsa membuat para pemain seperti mendapat energi berlipat mengalahkan rasa lelah.

Pertandingan Timnas Indonesia U-23 Vs Uni Emirat Arab akan disiarkan secara langsungoleh SCTV. Kick-off pertandingan mulai pukul 19.00 WIB.

Pembaca Bola.com bisa menyaksikan pertandingan tersebut secara live streaming di situs kami dan Vidio.com dengan mengikuti panduan di bawah ini.

(Reynaldo Imanuel)

2 dari 2 halaman

Berita Terkait